Fimela.com, Jakarta Cumi bisa diolah jadi aneka hidangan dan kuliner super lezat. Apalagi kalau cumi yang kita gunakan masih dalam keadaan segar, hasil olahannya pun pasti lebih nikmat. Tapi kita juga perlu tahu cara yang benar dalam menyimpan cumi segar agar kualitasnya terjaga.
Cumi segar yang baru dibeli perlu dibersihkan lebih dahulu. Idealnya cumi perlu langsung diolah. Tapi kalau masih mau menyimpannya untuk dua hari ke depan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
Lumuri Cumi dengan Air Perasan Jeruk Nipis atau Lemon
Advertisement
Untuk menghilangkan bau amis, cumi yang sudah dicuci bersih bisa dilumuri air perasan jeruk nipis atau lemon. Pastikan tidak ada kotoran yang masih menempel untuk mencegah munculnya bau tak sedap.
Simpan dalam Wadah Tertutup Rapat
Pilih wadah yang kedap udara dan tertutup rapat untuk menyimpan cumi. Kalau menggunakan wadah berbahan plastik, gunakan wadah dengan bahan plastik tebal.
Simpan dalam Freezer
Cumi yang sudah disimpan dalam wadah tertutup rapat bisa disimpan dalam freezer. Cara penyimpanannya bisa membuat cumi tahan sampai seminggu. Tapi sebaiknya perlu langsung diolah setelah dua hari agar kualitasnya masih tetap terjaga.
Cumi segar memiliki daging yang masih kenyal dan mata yang jernih. Kepala dan tubuhnya masih menyatu serta masih mengeluarkan tinta. Cumi segar berkualitas terbaik bisa langsung diolah, kalaupun mau menyimpannya sebaiknya tidak disimpan lebih dari dua hari di freezer, ya.