Sukses

Lifestyle

Hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum Ikut Lomba Lari

Fimela.com, Jakarta Olahraga lari memang sudah menjadi gaya hidup bagi beberapa orang. Bahkan, kini banyak ajang lomba lari yang dikemas begitu menarik.

Tentu banyak orang yang tertarik mengikuti lomba tersebut. Namun, sebelum mengikuti perlombaan lari, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan apalagi bagi pelari pemula.

Dr. Michael Triangto, Sp.KO, Spesial kedokteran olahraga, menyampaikan jangan sampai euphoria ajang lari tersebut membawa korban. Lari memang baik untuk jantung, namun bila kurang persiapan seseorang bisa meninggal karena terkena serangan jantung saat melakukan lari.

Persiapan sebelum melakukan lomba lari

Dr. Michael mengatakan, sebelum melakukan lomba lari, ada baiknya kita biasakan bergerak atau lari ringan perhari 10 menit. Setelah merasa terbiasa dan mampu melakukan hal itu, sahabat Fimela bisa meningkatkan durasi lari. Hal ini akan membantumu mudah menyesuaikan dan membiasakandiri berlari.

Dan jangan lupa untuk melakukan peregangan, bagi pelari pemula, latihan cross-training seperti angkat beban, yoga dan pilates sangat dianjurkan untuk meningkatkan kekuatan otot dan mempercepat proses pemulihan dari cedera terlebih dahulu bukan hanya ditujukan bagi pelari maraton. 

Pelari pemula juga perlu melakukan latihan tersebut agar lebih mudah pulih dan meningkatkan kekuatan otot. Bisa latihan angkat beban misalnya. Hal itu bisa membantumu terhindar dari cedera. Adapun yoga dan pilates membantu melenturkan tubuh yang kaku.

Waktu istrihat juga sangat berperan Selain itu, bagi pelari pemula tetap memperhatikan waktu istirahat. Pelari pemula dianjurkan untuk Setidaknya membuat jadwal rutin. contohnya. Sebagai contoh tiga hari berlari, dan dua kali latihan cross-training. Dan dua hari istirahat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading