Fimela.com, Jakarta Berbelanja adalah salah satu hal yang disukai perempuan. Bagi yang sudah menikah seks juga jadi salah satu aktivitas yang menyenangkan. Ternyata, belanja dianggap lebih nikmat dibandingkan hubungan seks lho. Mengapa demikian adanya?
The Daily Telegraph pun melakukan sebuah studi yang meminta para partisipan untuk memilih antara seks atau berbelanja. Hasilnya adalah 59 persen perempuan memilih berbelanja ketimbang hubungan intim dengan suami mereka.
Mengapa belanja disukai para perempuan? Kegiatan belanja ini nyatanya membantu untuk mengurangi kesedihan seseorang. Menurut para profesor di University of Michigan, Amerika Serikat berbelanja dapat mengembalikan kontrol atas situasi seseorang yang mana berpengaruh terhadap suasana hati.
Advertisement
Membeli sesuatu yang disukai menurut riset juga bisa membuat bahagia. Saat berbelanja sesuatu yang disukai, tubuh akan memproduksi hormon endorphin untuk menaikkan mood dan memberi rasa senang. Dengen begini Sahabat Fimela bakalan bebas stres dan jauh dari depresi.
Nah, kalau Sahabat Fimela sendiri lebih memilih belanja atau seks sih?