Sukses

Lifestyle

Info Destinasi Wisata di Seoul

Korea Selatan kini telah menjadi destinasi menarik bagi banyak orang yang hobi melancong ke luar negeri. Kehadiran penyanyi-penyanyi tampan dan cantik pun biasanya menjadi alasan banyak orang ingin ke Korea Selatan, khususnya ke Seoul.

Seoul yang sebagai ibukota Korea Selatan sekarang telah menjadi satu kota yang cukup maju, semakin canggih pula teknologinya. Saliran dari laman English.visitkorea.or.kr berikut akan memberikan daftar tempat yang bisa menjadi tujuan wisata Anda.

Istana-

Ada banyak istana yang menyimpan sejarah kerajaan di Korea Selatan yang bertempat di Seoul. Beberapa di antarnya adalah Changyeonggung, Gyeongbokgung, dan Deoksugung yang di setiap istana terdapat keindahan sendiri yang menarik wisatawan. Hingga sekarang, istana-istana tersebut masih dalam kondisi sangat baik.

Jalan-

Bukan jalan biasa, Ladies. Jalan yang dimaksud adalah jalan yang banyak dikunjungi wisatawan karena adanya spot-spot belanja yang menarik. Insa-dong, Daehangno, Apgujeong, dan Namdaemundan. Di sana, Anda bisa bertemu banyak wisatawan asing lainnya yang sama-sama mengagumi keindahan Seoul.

Taman-

Seoul juga terkenal dengan taman-tamannya yang terjaga rapi. Ada Hangang, Namsan, dan Bukhansan. Di setiap taman, ada hal berbeda yang ditawarkan pada wisatawan. Jangan sampai Anda melewatkannya saat berkunjung ke Seoul, Ladies.

Nah, dengan begini, Anda pun mulai punya gambaran akan tempat apa saja yang akan Anda kunjungi. Jangan lupa beli oleh-oleh yang banyak ya, Ladies.

Oleh: Kamilah

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading