Sukses

Lifestyle

Apakah Anda Mengidap Fetish?

Hai Ladies, apakah Anda sudah akrab dengan istilah fetish? Beberapa orang mungkin tidak sadar apakah mereka memiliki gejala fetish tertentu.

Seperti yang terlansir kembali dari situs askmen.com, fetish adalah suatu keadaan di mana Anda sangat terobsesi atau tergoda oleh objek tertentu, apakah itu benda mati ataupun benda hidup.

Tak terkecuali masalah seks, biasanya Anda akan membayangkan sesuatu yang menjadi obsesi Anda tersebut ketika Anda bermasturbasi.

Bahkan beberapa orang masih saja membayangkan benda-benda tertentu yang menjadi obsesinya tersebut ketika bercinta dengan pasangannya. Dalam kasus tersebut, gejala fetish sudah bisa dikatakan parah Ladies, karena seakan-akan Anda tidak dapat melakukan suatu hal tertentu tanpa kehadiran atau campur tangan benda yang menjadi obsesi Anda.

Fetish dapat dibedakan menjadi beberapa tipe, fetish akan bentuk tertentu, fetish terhadap media dan fetish terhadap benda hidup. Beberapa contoh fetish dalam kategori media antara lain karet, kulit, kain sutra bahkan latex.

Bentuk tertentu dari suatu benda menjadi faktor yang paling penting mengacu pada fetish akan bentuk, seperti bentuk sepatu high-heels dan juga lingerie, sementara fetish benda hidup dapat menyerupai fetish terhadap payudara, kaki, pantat atau rambut.

Level fetish yang dialami tiap orang berbeda-beda Ladies dan apabila fetish anda sudah mulai membuat beberapa aktifitas anda terganggu, sebaiknya Anda segera mencari solusinya.

 

Oleh: Ardisa Lestari

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading