Sukses

Lifestyle

Pilihan Kebaya Akad Nikah Muslim untuk Anda

Kebaya sekarang banyak ragamnya. Namun seiring bertumbuh pesatnya para pengguna jilbab, kebaya pun harus disesuaikan untuk pengguna jilbab. Beruntung, sekarang kebaya muslim sudah menjamur dengan berbagai model yang telah berasimilasi dengan kultur-kultur lain. Simak beberapa model kebaya muslimah seperti dilansir siarmawati.wordpress.com di bawah ini.

Kebaya pengantin muslim sebaiknya menggunakan payet dan juga model brokat yang ramai dan tertutup dan tidakterpaku oleh warna. Kemewahan jilbab, hand bouquet dan kalung bunga pada pengantin laki-laki mencirikan model kebaya pengantin muslim. Bunga segar yang dirangkai menghiasi jilbab pengantin merupakan ciri kebaya pengantin Islami.

Sedangkan untuk pria, model kebaya pengantin muslim didominasi oleh model baju koko dengan aksen payet dan peci yang senada. Kebaya pengantin muslim untuk pria menggunakan detail yang ramai untuk bagian atasan dan juga pada bagian pergelangan tangan.

Kebaya pengantin modern sekarang banyak yang dikombinasikan dengan unsure Islami. Kebanyakan, model kebaya Islami ini mengusung veil panjang dari Eropa. Beberapa pakaian kebaya pengantin juga menggunakan kain kebaya yang panjangnya menyapu lantai sehingga terkesan elegan dan global.

Dilansir dari preweddingkuok.com, bagian terpenting adalah memakai bahan yang memenuhi syariat Islam dimana harus menutup aurat. Keberadaan payet juga signifikan untuk membantu menutupi bagian yang terbuka.

Ladies, intinya, pemilihan kebaya muslim harus didasarkan dengan syariat Islam yang mana mengharuskan kita menutup aurat tubuh ya. Tidak ingin kan, bagian tubuh terekspos saat pernikahan berlangsung?

Oleh : Clara Marhaendra Wijaya

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading