Pulau Bali memang surganya tempat wisata alam yang inspiratif sebagai lokasi prewedding outdoor. Bagi Anda sekalian yang bosan dengan wisata air pantai atau danau, bisa dicoba nih untuk berkunjung ke Tukad Unda, sungai yang memiliki air terjun yang menyerupai tirai. Wah, bisa dibanyangkan betapa unik dan serunya objek wisata ini kan Ladies?
Tukad Unda ini menurut laman bali.panduanwisata.com berada di Kabupaten Klungkung berjarak kurang lebih 62 km menuju arah sebelah timur bandara Ngurah Rai. Karena loksainya yang berada di jalan utama Kabupaten Klungkung, maka tidak susah kok menemukan lokasi ini bagi Anda yang pertama kali berkunjung.
Untuk masuk ke kawasan objek wisata yang indah ini tidak dipungut biaya sedikitpun alias gratis! Wah, jadi nilai plus tersendiri nih ya Ladies. Selain bagus unutk berfoto, kawasan ini juga kerap kali digunakan untuk olahraga rafting atau arung jeram bagi Anda Anda mencintai tantangan karena arusnya yang cukup deras.
Advertisement
Website lichoz.blogspot.com menganggap kawasan ini cukup unik untuk dijadikan lokasi pemotretan prewedding outdoor karena kita bisa berfoto dengan tema yang serius ataupun ceria namun tetap romantis. Tapi, perlu diperhatikan ya Ladies, bila Anda ingin berkunjung ke lokasi ini, sebaiknya jangan ketika musim hujan karena air di sungai ini tidak akan sejernih ketika musim kemarau. Nah, sudah siap berbasah-basahan bersama pasangan Anda?
Oleh : Nadia Aprilia
(vem/ver)