Sukses

Lifestyle

Acara Akad Nikah Kristen Mancanegara (2)

Hai Ladies, setelah kita tahu bagaimana acara prewedding dilangsungkan, sekarang kita coba pahami bagian yang kedua yuk Ladies.

Bagian yang kedua adalah acara akad nikah itu sendiri. Acara akad nikah ini dimulai dengan mempersiapkan tempat duduk bagi tamu kehormatan, yaitu orang tua dan kakek nenek mempelai berdua.

Kemudian prosesi arak-arakan pengantin dimulai. Pendeta/pastor dan mempelai pria biasanya masuk dari sisi kanan panggung. Jika pendamping mempelai pria tidak mengiringi pendamping mempelai wanita, maka mereka juga langsung masuk bersama mempelai pria dan pendeta/pastor.

Tak lama pendamping mempelai wanita masuk, jika pendamping mempelai pria mengiringinya, maka mereka masuk menuju altar bersama-sama. Disusul oleh pendamping utama mempelai wanita, jika ia didampingi oleh pendamping utama mempelai pria, maka mereka masuk bersama-sama. Setelah itu barulah pembawa cincin dan bunga tabur masuk. Cukup rumit ya Ladies, namun sesungguhnya tidak serumit yang dibayangkan kok Ladies.

Setelah iring-iringan yang cukup panjang, barulah mempelai wanita dan ayahnya memasuki ruangan. Kemudian bersamaan dengan masuknya mempelai wanita, musik/lagu dapat dimainkan.

Sebagai tanda bahwa mempelai wanita akan memasuki ruangan, ibu mempelai wanita biasanya akan berdiri, mengajak semua tamu undangan untuk ikut berdiri. Namun terkadang pastor/pendeta yang akan mengumumkan semua tamu untuk berdiri.

Ladies, rangkaian kegiatan acara akad nikah ini masih ada beberapa kegiatan lho. Nantikan di artikel selanjutnya ya.

Oleh : Mud A. W.

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading