Ladies, mungkin mudah bagi Anda menjelaskan apa itu menstruasi atau membesarnya payudara dan pinggul saat anak gadis Anda mengalami pubertas. Tapi bagaimana Anda menjelaskan tentang pubertas kepada jagoan kecil Anda? Anak laki-laki juga perlu mengetahui bagaimana tubuhnya mengalami perubahan pada saat-saat itu.
Pendidikan seksual di sekolah mungkin sudah diajarkan, namun sebanyak apa dan sepaham apa anak tentang hal itu? Anda tidak bisa dengan begitu saja mengandalkan pendidikan seksual di sekolah. Mungkin ini sulit, karena Anda tidak mengalami pubertas yang sama dengan anak lelaki Anda.
Namun ada beberapa cara yang dapat dimulai untuk membicarakan ini dengannya. Seperti dikutip dari moms.popsugar.com, Anda bisa memulai pembicaraan tentang pubertas sejak sebelum dia mengenal rasa malu pada lawan jenis. Jika Anda sudah melewati masa ini, tidak masalah, telat lebih baik daripada tidak sama sekali, bukan?
Advertisement
Awali dengan menanyakan hal-hal yang umum seperti bagaimana harinya di sekolah, apakah dia memiliki teman yang lebih tinggi atau lebih besar darinya dan dari situlah Anda bisa menjelaskan sedikit demi sedikit bahwa dia pun juga akan mengalami banyak perubahan saat tubuhnya bertumbuh. Nah, dari sini Anda dapat menyusun sendiri apa yang perlu dibahas dengan anak Anda selanjutnya.
Sebagai ibu, tekankan padanya untuk tidak canggung menceritakan pengalamannya kepada Anda dan memang sewajarnya hal-hal yang terkait dengan pubertas bisa dibicarakan dengan orangtua. Mungkin anak akan merasa canggung pada awalnya, namun jangan ragu memberikan dukungan moral untuk membuatnya merasa nyaman. Kalau masih ragu, mungkin Anda bisa meminta bantuan dan saran dari suami untuk memulainya terlebih dahulu.
Oleh: Anindya Febi
(vem/riz)