Ladies, HIV adalah virus mematikan yang ditakuti setiap orang pada umumnya. Selain belum ditemukan obatnya, virus ini juga sering kali dianggap oleh masyarakat pada umumnya sebagai kutukan bagi penderitanya. Hal ini tentunya terjadi karena asumsi bahwa virus ini hanya akan menyerang mereka yang memiliki perilaku menyimpang, baik seksualitas maupun penyalahgunaan obat-obatan terlarang.
Padahal, faktanya, setiap individu memiliki resiko terhadap penyebaran virus ini, mengingat kita juga belum tentu bebas kontak dengan mereka, para penderita HIV. Untuk itu, sudah selayaknya jika setiap individu mengusahakan berbagai upaya untuk melindungi dirinya sendiri dari penyebaran virus ini.
Laman wikihow.com telah melansir beberapa langkah pencegahan terhadap penyebaran virus mematikan ini seperti berikut.
Advertisement
1. Ketika Anda mulai tersadar akan resiko terjangkit virus HIV, lakukan upaya perlindungan terhadap diri Anda sendiri.
2. Hindari penggunaan obat-obatan terlarang atau obat-obatan di luar anjuran dokter. Mengapa? Karena obat-obatan semacam ini dapat meningkatkan resiko terhadap penyebaran virus ini serta perilaku seksual yang beresiko.
3. Hindari minum minuman beralkohol yang dapat menghilangkan kesadaran dan kontrol mental Anda. Ingat, dalam kondisi kehilangan kesadaran ataupun kontrol mental, seseorang tidak akan mampu mengambil keputusan yang tepat dan sering kali terlibat dalam perilaku seksual yang tidak sehat serta tidak aman.
4. Praktekkan perilaku seksual yang aman dan sehat. Gunakan alat pengaman dan jadilah pasangan seks yang monogami.
5. Tes HIV ketika Anda sedang hamil, karena virus ini dapat menyebar secara genetik kepada janin yang sedang berada di dalam kandungan Anda.
6. Berkonsultasilah dengan dokter Anda bagaimana langkah yang tepat untuk mencegah penularan virus ini.
Semoga bermanfaat.
Oleh: Rya
(vem/riz)