Pada artikel sebelumnya, ladies telah mengetahui bahwa antibiotik adalah salah satu cara yang efektif untuk treatment infeksi gonorrhea. Selama treatment berlangsung, seseorang yang terinfeksi gonorrhea dilarang untuk melakukan aktivitas seksual apapun.
Pada faktanya, treatment gonorrhea dengan antibiotik terbukti 95 persen efektif untuk menyembuhkan infeksi gonorrhea. Namun follow up treatment perlu dilakukan apabila penderita gonorrhea menunjukkan tanda-tanda berikut ini:
a. gejala infeksi gonorrhea masih terlihat pada penderita
b. pada minggu-minggu dilakukannya treatment si penderita melakukan hubungan seks yang tergolong unprotected sex
c. penderita merasa bahwa dirinya terlibat kontak dengan gonorrhea lagi
d. penderita mengalami gonorrhea pada tenggorokan
e. penderita mengalami gejala gonorrhea sekalipun tesnya dinyatakan negative
Pada keadaan seperti tersebut di atas, disarankan agar penderita melakukan tes gonorrhea lagi untuk memastikan keadaannya.
Advertisement
Seperti dikutip dari laman nhs.uk, beberapa tanda bahwa treatment gonorrhea membuahkan hasil yang baik adalah:
a. setelah dua sampai tiga hari setelah treatment berakhir, rasa sakit saat buang air kecil berangsur-angsur menghilang
b. setelah dua sampai tiga hari setelah treatment berakhir, rasa nyeri pada rectum berangsur-angsur menghilang
c. pada periode menstruasi setelah treatment dihentikan, pendarahan antara siklus menstruasi berangsur-angsur menghilang
d. rasa nyeri pada pelvis dan testicle berangsur-angsur menghilang setelah dua minggu treatment dihentikan
Oleh: Pravianti Ayu Mirantiraras
(vem/riz)