Sukses

Lifestyle

Gejala HIV dan Penyakit Kulit (II)

Pada artikel sebelumnya, ladies telah mengetahui bahwa thrush adalah salah satu penyakit kulit yang dapat menjadi indikator bahwa seseorang terinfeksi HIV. Selain thrush, jenis penyakit kulit lain yang juga dapat mengindikasikan bahwa seseorang terinfeksi HIV adalah Kaposi’s Sarcoma.

Seperti dikutip dari laman webmd.com, Kaposi’s Sarcoma adalah sebuah kanker yang terjadi pada kulit dan membrane mucus. Penyakit ini berhubungan erat dengan tipe virus herpes.

Kaposi’s Sarcoma muncul di kulit dalam bentuk luka yang berwarna keunguan atau kehitaman. Karena sistem kekebalan tubuh penderita AIDS yang lemah, maka Kaposi’s Sarkoma dapat menyebar dengan cepat ke anggota tubuh lain, termasuk organ dalam.

Kaposi’s Sarcoma dapat ditangani melalui operasi. Operasi ini untuk memotong luka dan kulit yang ada di sekitar luka tersebut. Selain operasi, kemoterapi, terapi radiasi, dan terapi biologi dapat dilakukan untuk menyembuhkan Kaposi’s Sarkoma. Kemoterapi adalah pemberian obat-obatan untuk membunuh sel kanker; terapi radiasi adalah membunuh sel kanker dengan sinar laser; terapi biologi adalah terapi untuk mengembalikan sistem kekebalan tubuh dengan menggunakan resources yang berasal dari dalam tubuh.

Selain treatment-treatment tersebut, treatment untuk membunuh virus HIV sendiri juga disarankan karena cara tersebut berguna untuk mengembalikan sistem kekebalan tubuh. Dengan sistem kekebalan tubuh yang kembali kuat, maka tubuh dapat membunuh Kaposi’s Sarkoma dengan sendirinya.

 

Oleh: Pravianti Ayu Mirantiraras

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading