Sukses

Lifestyle

Bercinta Saat Haid, Siapa Takut?

Menurut beberapa orang, melakukan hubungan suami istri ketika sang istri tengah berada dalam masa menstruasi merupakan hal yang menjijikkan. Bayangan yang ada di dalam benak orang-orang tersebut adalah pada saat proses bercinta tersebut tengah berlangsung, darah haid sang istri keluar dan menyebar pada sprei, kasur dan mungkin juga badan sang suami. Bayangan seperti ini terus terang memang mengerikan dan mungkin saja terjadi, tetapi tidak berarti tidak bisa diatasi.

Jika Anda ingin melakukan hubungan suami istri ketika Anda masih berada dalam masa haid, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Menurut wikihow.com, salah satu hal yang perlu Anda persiapkan tersebut adalah handuk. Handuk ini nantinya digunakan untuk mencegah darah haid Anda agar tidak menodai sprei, selimut dan mungkin juga tubuh suami Anda. Selain handuk, jangan lupa juga persiapkan tissue. Tissue ini nanti akan dapat Anda gunakan untuk mengelap tubuh Anda dari segala cairan dan noda setelah selesai bercinta.

Meskipun sudah ada solusi untuk bercinta saat haid, masih ada satu lagi permasalahan yang muncul.Permasalahan yang satu ini adalah bau. Seperti yang sudah banyak orang ketahui, darah haid memiliki bau khas yang mungkin bagi sebagian besar orang tercium sangat aneh dan tidak enak. Jika suami Anda termasuk salah satu dari orang-orang yang beranggapan seperti itu, persiapkan juga sebuah selimut. Balutkan selimut ini nanti pada bagian tengah tubuh Anda. Penggunaan selimut ini bisa menghilangkan bau tersebut.

Oleh: Meilia Hardianti

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading