Sukses

Lifestyle

Misteri Jangan Sentuh Bulatan Hitam di What's App, Ternyata Faktanya Begini

Baru-baru ini beredar pesan di aplikasi What's App yang berisi, "Jangan sentuh bulatan hitam nanti wasap beku." Apakah kamu pernah menerimanya? Atau justru info ini baru kamu ketahui sekarang?

Dalam pesan yang beredar, ada bulatan hitam yang disertakan. Bila disentuh (tap) efeknya bisa membuat ponsel restart sendiri atau memunculkan gangguan di aplikasi. Pesan yang berbunyi, "Jangan disentuh," pun pastinya malah bikin penasaran. Sehingga banyak yang akhirnya jadi korban. Tapi sebenarnya apa sih emoji bulatan hitam ini?

Kalau mendapat pesan seperti ini mending langsung dihapus.

Seperti yang dilansir dari difesaesicurezza.com, pakar keamanan siber (cybersecurity experts) mengungkapkan bahwa fenomena ini cuma bentuk candaan saja (social joke). Bukan virus atau malware. Hanya saja memang sebaiknya kita tidak menyentuh emoji bulatan hitam tersebut. Meski mungkin kita akan penasaran untuk mencobanya, untuk amannya memang sebaiknya dihapus saja pesan tersebut. Jangan disebarkan lagi ke orang lain, ya ladies.

Hati-hati dengan pesan yang tak jelas./Copyright pexels.com/anton

Di balik pesan "jangan sentuh" dan emoji bulatan hitam ini sebenarnya tersembunyi ribuan karakter. Jadi ketika disentuh (tap) aplikasi akan mendapat banyak beban dan akhirnya mengalami gangguan. Kebayang kan kalau sesuatu mendadak kelebihan muatan, biasanya bakal oleng atau jatuh. Hingga efeknya bisa membuat ponsel jadi restart sendiri atau aplikasi jadi error sesaat.

Pesannya jangan disebar lagi./Copyright pixabay.com

Untuk saat ini, para teknisi masih akan menindaklanjutinya emoji bulatan hitam ini lebih dalam lagi. Dikhawatirkan candaan ini malah akan menghadirkan ancaman atau masalah yang lebih serius.

Kalau kamu menerima pesan yang seperti ini, untuk amannya memang langsung dihapus saja, ya ladies. Jangan disentuh atau malah disebarkan ke yang lain, oke?

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading