Sekolah dan PR (Pekerjaan Rumah) merupakan dua hal yang tak asing lagi bagi kita. Ketika mengenyam pendidikan di bangku sekolah, baik kita atau anak-anak kita sering pulang dengan membawa PR. Pemberian PR ini sendiri umumnya bertujuan mendorong anak-anak untuk mau belajar lagi saat ia berada di rumah.
Namun ladies, di sebuah sekolah di Dubai nampaknya memiliki sistem belajar yang cukup unik dan tak biasa di dunia. Sistem belajar tersebut adalah sekolah tanpa PR. Diansir dari laman Gulf News, sekolah tanpa PR ini bernama Rising School.
Pihak sekolah mengungkapkan bahwa meniadakan PR demi memberi kenyamanan dan dampak baik buat para siswanya. Mengacu pada penelitian yang dilakukan ahli di Stanford University di mana menyebut bahwa PR hanya akan memberi dampak buruk dan menjadi beban bagi siswa, Rising School pun memutuskan untuk meniadakan PR untuk para siswanya.
Pihak sekolah percaya jika membebani PR kepada siswa hanya akan membuat mereka mudah stres, tidak nyaman berada di sekolah dan tertekan. Melansir dari Liputan6.com, Michael Bartlett, kepala sekolah Rising School mengatakan, "Ada sejumlah alasan yang sangat valid bagi kami untuk tidak memberikan PR ke siswa. Salah satu efek yang dirasakan siswa adalah merasa terbebani. Sementara itu, bagi siswa yang cerdas dan berprestasi, ia akan menganggap PR adalah sesuatu yang monoton dan kurang menarik buat otaknya."
Bartlett juga mengungkapkan bahwa dibandingkan memberi PR untuk siswa mereka, pihak sekolah lebih nyaman jika siswa-siswanya bisa lebih dekat dengan orang tua, menekuni hobi mereka dan memanfaatkan waktu luangnya di luar sekolah untuk berkarya.
- Guru di Ghana Ubah Papan Tulis Jadi Layar Komputer, Kisahnya Bikin Bangga
- Jawaban Najelaa Shihab Soal Salah Kaprah Perkara Sekolah PAUD
- Memilih Sekolah Tepat Untuk Meraih Cita-Cita, Tertarik ke MDIS Campus?
- Bangga, Anak SMA Dalam Negeri Terpilih Penelitian Bareng Nasa
- PeKan, Serunya Rayakan Hari Pendidikan Nasional Sambil Berkarya