Sukses

Lifestyle

Dilihat dari 4 Jenis Kepribadian Ini, Jodoh Kamu yang Mana Ladies?

Perkara jodoh adalah perkara yang tidak bisa ditebak begitu saja. Ini merupakan perkara yang menjadi misteri Ilahi dan hanya Ia yang berhak atas segalanya. Beberapa orang mungkin akan menemukan jodoh saat ia merasa klik dengan lawan jenis yang berkepribadian mirip dengannya. Tapi, tidak sedikit orang yang justru memilih dan menemukan jodoh dengan kepribadian jauh berbeda darinya.

Namun, perihal jodoh ini ada yang cukup menarik untuk disimak ladies. Melansir dari laman yourtango.com, menemukan jodoh bisa dilihat dari jenis kepribadian. Sedikitnya ada 4 jenis kepribadian yang bisa menjadi acuan kita untuk menemukan jodoh. Kira-kira, jodoh kamu yang mana? Simak yang berikut ini.

Dopamin
Orang dengan kepribadian dopamin cenderung senang mengambil risiko, kreatif, energik, dan spontan.

Serotonin
Orang dengan kepribadian serotonin cenderung tradisional, konvensional, pengikut aturan, teratur, dan setia dalam hal mencari jodoh.

Perihal jodoh adalah misteri Ilahi yang tak bisa ditebak begitu saja namun bisa berkaca dari kepribadian kamu/copyright pexels.com

Testosteron
Orang dengan kepribadian testosteron cenderung analitis, logis, mudah dimotivasi, berpikiran keras, dan penentu hampir dalam segala hal.

Estrogen
Orang dengan kepribadian estrogen cenderung merupakan pemelihara, terampil secara verbal, intuitif, dan merupakan seorang juru kunci.

Menurut sebuah tes kepribadian yang dilakukan oleh chemistry.com kepada lebih dari 14 juta orang di lebih dari 40 negara di dunia, jenis kepribadian seseorang akan menentukan kepada siapa orang tersebut merasa tertarik. Orang-orang dengan kepribadian dopamin dan serotonin cenderung lebih tertarik dengan orang lain yang sama dengan mereka.

Sementara itu orang-orang dengan kepribadian testosteron dan estrogen, mereka justru membutuhkan pasangan dengan kepribadian yang berkebalikan dengan milik mereka. Hal ini dirasa dapat menyeimbangkan kepribadian yang mereka miliki.

Well sudah semakin tahu kepribadian apa yang ada di dalam dirimu. Sudah tahu juga gimana menemukan jodoh yang mudah melihat dari jenis kepribadian. Walau jodoh itu sebuah misteri, kamu tak boleh patah semangat untuk berjuang, berdoa dan berusaha menemukan jodoh terbaik kamu. Buat yang sudah ketemu jodohnya, pertahankan dan isi hari-hari kalian dengan perasaan bahagia selalu.
Sumber: Liputan6.com



(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading