Sukses

Lifestyle

5 Alasan Film Crazy Rich Asians Harus Kamu Tonton

Jika kamu termasuk penikmat film mancanegara, mungkin kamu harus memasukkan film berjudul Crazy Rich Asians ke dalam daftar film yang harus kamu tonton tahun ini. Diangkat dari judul novel yang sama karya Kevin Kwan, film asal Singapura ini memberikan warna baru dalam perfilman Asia.

Banyak juga yang membicarakan tentang film ini bahkan jauh sebelum dirilis di Indonesia. Mengapa? Mungkin ini sekian alasan mengapa kamu tak boleh melewatkannya.

1. Cerita yang sederhana
Bagi yang sudah membaca novelnya, mungkin sudah tahu seperti apa alur cerita dan bahkan endingnya. Film yang ber-genre komedi romantis ini mengambil cerita yang cukup sederhana bahkan terkesan klise, yaitu tentang seorang gadis keturunan Amerika-Tiongkok dengan kehidupan standar yang menjalin cinta dengan seorang pria kaya raya dari Asia.

Cerita sederhana/copyright Crazy Rich Asian

2. Dekat dengan kenyataan
Bisa dibilang cerita film ini cukup realistis. Meskipun mungkin tema yang diambil simpel, namun konflik yang dihadapi tokoh utama wanita, Rachel Chu, menunjukkan budaya Singapura yang kental. Hal ini tentu tak lepas dari penulisnya, Kevin Kwan, yang tinggal di Amerika Serikat, namun berdarah Singapura. Serta sutradaranya, Jon M. Chu yang berdarah Taiwan dan Tiongkok.

3. Adegan lucu
Tentu saja kisah cinta tidak hanya jadi fokus dalam film ini. Ada banyak adegan lucu yang menghibur dan bisa melelehkan ketegangan di antara konflik. Ada banyak guyonan yang bisa dinikmati dan tidak membosankan selama 121 menit film ini.

Banyak adegan lucu/copyright Crazy Rich Asian

4. Pemain profesional yang tak akan mengecewakan

Mungkin belum banyak yang tahu bahwa ternyata pemain dalam film Crazy Rich Asians adalah aktor dan aktris papan atas di Hollywood yang memiliki darah keturunan Amerika-Asia. Mulai dari Michelle Yeoh, Constance Wu, Awkwafina, Ken Jeong dan Gemma Chan. Mereka sudah tak perlu lagi diragukan kemampuan aktingnya.

5. Banyak pujian dari kritikus
Ternyata film ini bukan hanya laris dalam bentuk novel namun juga laris di pasaran dengan kritik yang positif dari banyak pihak. Bahkan di Rotten Tomatoes memberikan rating sebesar 93% dari 237 reviews, sedangkan IMDb memberikan rating 7.6. Jadi sudah bisa memperkirakan bagaimana kualitasnya kan?

Pemain profesional dan kritik yang bagus/copyright Crazy Rich Asians

Sebelum tayang di Indonesia, film ini sudah lebih dulu rilis di Amerika dan antusiasme masyarakat bagus. Jadi, mungkin kamu ingin menjadwalkan nonton film Crazy Rich Asians segera, ladies?

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading