Sukses

Lifestyle

Tips Menyimpan Tepung Agar Tahan Lama dan Tidak Menggumpal

Tepung menjadi salah satu bahan makanan yang wajib ada di dapur kita ladies. Dengan adanya tepung, kita bisa membuat beragam masakan dan makanan maupun lauk enak. Mengenai tepung sendiri ada bermacam-macam. Mulai dari tepung beras, tepung terigu, tepung tapioka, tepung ketan hingga tepung serba guna yang sudah ada bumbunya dan tinggal masak.

Karena tepung tidak dipakai setiap hari, stok tepung yang masih banyak harus disimpan dengan sangat baik. Cara menyimpan tepung yang tidak tepat bisa membuat kualitas tepung menurun, tepung menggumpal hingga bau tepung jadi apek.

Untuk menyimpan tepung, caranya sangat mudah kok ladies. Agar tepung tahan lama dan tidak menggumpal, simpan tepung pada wadah tertutup dan kering. Jika tepung masih berada di dalam plastik kemasannya, tutup rapat plastik tersebut dan ikat dengan karet gelang atau jepit bagian yang terbuka agar tertutup. Setelah itu, simpan tepung di dalam toples atau wadah kemudian tutup rapat.

Saat menyimpan tepung, pastikan wadah untuk menyimpannya tidak mengandung air setetes pun. Simpan tepung di tempat yang kering dan tidak terkena sinar matahari langsung. Hindari juga menyimpan tepung di dalam ruangan yang lembab karena ini bisa merusak kualitasnya.

Saat membutuhkan tepung untuk memasak dan mengharuskanmu mengambilnya sedikit saja, pastikan mengambil tepung dengan cepat dan pakai sendok kering. Segera tutup kembali wadah tempat menyimpan tepung dan segera simpan di tempat yang kering pula.

Ladies, itulah tips menyimpan tepung agar tahan lama dan tidak menggumpal. Semoga tips ini bermanfaat dan selamat mencoba.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading