Sukses

Lifestyle

Resep Idul Adha, Gulai Kikil Kambing Kuah Santan Pedas Gurih Enak Juara

Hari Raya Idul Adha sudah berada di depan mata. Dalam hitungan hari ke depan, umat muslim telah sampai pada hari yang berbahagia yakni Hari Raya Idul Adha. Di hari ini juga, umat muslim merayakan hari raya kurban dengan menyembelih hewan kurban serta membagikan dagingnya ke masyarakat sekitar.

Saat Idul Adha tiba, hampir semua orang bisa memasak daging kurban. Beberapa juga akan memasak kikil kambing atau sapi yang menjadi hewan kurban. Bicara mengenai masakan kikil, kali ini vemale punya resep gulai kikil kambing kuah santan pedas gurih yang enaknya kebangetan. Penasaran seperti apa resepnya? Simak yang berikut ini.

Bahan

  • 4 buah kikil kambing (cuci bersih, potong sesuai selera atau utuhkan)
  • 2 batang serai (memarkan)
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • Minyak goreng (secukupnya)
  • 250 ml santan kelapa (dari 1 buah kelapa)

Bumbu Halus dan Tumis

  • 7 siung bawang merah
  • Merica (secukupnya, sedikit saja)
  • 5 siung bawang putih
  • 4 cm lengkuas 
  • 4 cm kunyit
  • 4 cm jahe 
  • 3 butir kemiri
  • 5 buah cabai merah besar (buang isi)
  • 7 buah cabai rawit
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Kaldu sapi atau penyedap (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Rebus kikil hingga matang dan empuk. Agar aroma kikil tidak terlalu bau, saat merebus kikil kamu bisa menambahkan 3 lembar daun jeruk. Angkat kikil yang telah empuk, tiriskan dan sisihkan sebentar.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum serta matang. 
  3. Tambahkan sedikit air ke dalam bumbu, masak hingga mendidih. 
  4. Masukkan kikil, masak hingga mendidih dan bumbu meresap. 
  5. Tambahkan batang serai, daun jeruk dan daun salam ke dalam masakan kikil. Tunggu hingga mendidih. 
  6. Tambahkan santan kelapa, masak hingga mendidih. 
  7. Koreksi rasa, angkat gulai kikil kuah santan gurih lezat yang telah matang. 
  8. Sajikan bersama nasi putih hangat dan taburan bawang merah goreng.

Resep yang sangat mudah kan ladies? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka. Selamat menyambut Hari Raya Idul Adha dan buat sajian olahan daging yang super lezat nan menggugah selera.




(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading