Sukses

Lifestyle

Ini Nih Bocoran Penampakan Kuliner Super Lezat di Film Aruna dan Lidahnya

Siapa nih yang nggak sabar untuk menonton film Aruna dan Lidahnya? Film yang dibintangi oleh artis-artis terkenal seperti Dian Sastrowardoyo, Nicholas Saputra, Oka Antara dan Hannah Al Rashid menyajikan cerita yang menarik.

Di film Aruna dan Lidahnya kita akan disuguhi aneka penampakan kuliner yang menggugah selera. Untuk saat ini yuk intip beberapa bocorannya, hm... hati-hati nanti kamu dibikin lapar ya.

'ARUNA DAN LIDAHNYA' berkisah tentang tiga orang sahabat yang kebetulan punya hubungan spesial dengan makanan. Aruna (Dian) adalah seorang ahli wabah yang cinta banget dengan makanan. Nad (Hannah) seorang kritikus kuliner dan Bono (Nicholas) yang berprofesi sebagai koki./Copyright instagram.com/palarifilms

Ketiganya kemudian bertemu dengan Harish (Oka Antara) mantan rekan kantor Aruna yang nantinya akan menambah romantisme dalam cerita 'ARUNA DAN LIDAHNYA'./Copyright instagram.com/palarifilms

Bukan cuma cerita unik dan akting prima dari para pemainnya, 'ARUNA DAN LIDAHNYA' juga berjanji akan membuat penonton lapar saat dan setelah melihat filmnya./Copyright instagram.com/palarifilms

Akun Palari Films di Instagram pun berbagi beberapa foto makanan yang penampakannya akan muncul di film 'ARUNA DAN LIDAHNYA'. Foto atas adalah sop buntut dan yang bawah lorjuk yang enaknya diakui semua orang./Copyright instagram.com/palarifilms

Kalau yang tadi bikin lapar, foto ini juga pasti bisa bikin penonton langsung ke restoran atau pesan makanan di ojek online. Yang atas adalah kari udang. Kalau yang bawah choi pan alias chaikue Pontianak./Copyright instagram.com/palarifilms

Yang atas adalah kacang kowa, pas buat pencuci mulut. Nah yang bawah itu sudah legendaris banget kan? Siapa di sini yang suka dengan Soto Ayam Lamongan lengkap dengan koyahnya?/Copyright instagram.com/palarifilms

Tadi ada soto ayam Lamongan, nah ini foto atas adalah Rujak Soto yang khas banget di Banyuwangi. Foto bawah juga spektakuler lho karena itu adalah bakmi kepiting yang penyajiannya dilengkapi telur kepitingnya./Copyright instagram.com/palarifilms

Kalau yang terakhir ini adalah pengkang peniti, makanan khas Kalimantan Barat. Bentuknya seperti lemper tapi di dalamnya adalah ebi dan dibakar. Katanya lebih enak kalau dimakan dengan sambal kepah (kerang). Penasaran kan gimana enaknya? Kalau belum coba, bisa lihat dulu di 'ARUNA DAN LIDAHNYA' nanti./Copyright instagram.com/palarifilms

Makin nggak sabar nih buat nonton film Aruna dan Lidahnya. Akan ada banyak sajian kuliner Indonesia yang bakal bikin lapar saat menonton filmnya.

Sumber: KapanLagi.com

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading