Sukses

Lifestyle

5 Penyebab Inilah yang Sering Bikin Selingkuh Ketahuan

Ketika menjalin hubungan cinta, satu hal dasar yang harus dimiliki setiap orang tentunya adalah komitmen. Keteguhan untuk setia hanya pada satu hati menjadi bekal hubungan bisa bertahan langgeng dan bahagia. Tapi sayangnya tidak semua orang bisa seperti itu dan mencemari hubungan dengan perselingkuhan.

Meskipun bukan hal menyenangkan, namun setiap orang perlu tahu mengapa dan bagaimana hal ini bisa terjadi, termasuk mengetahui tanda pasangan selingkuh. Seringkali orang yang selingkuh akan menunjukkan perbedaan yang membuatnya ketahuan.

Dilansir dari Bustle.com, survei dari IllicitEncounters.com terhadap 1.000 orang, rata-rata seseorang tertangkap basah selingkuh pada kencan ketiga. Mengapa mereka bisa ketahuan? Ternyata sekian hal inilah yang membuat seseorang ketahuan selingkuh.

1. Pesan teks di ponsel

Sekitar 39 persen orang ketahuan selingkuh ketika pasangannya membuka pesan teks di ponsel. Seseorang yang selingkuh biasanya akan lebih sibuk dengan ponselnya, terutama mengirim pesan teks mencurigakan. Gelagat aneh inilah yang sering membuat orang ketahuan.

2. Email

Bukan hanya pesan teks yang mencurigakan, email juga menjadi media bertukar pesan yang ternyata menjadi penyebab selingkuh terungkap. Sebanyak 1 dari 5 orang yang tertangkap basah oleh pasangan selingkuh lewat surat elektronik (surel). Karena selain pesan teks, pasangan biasanya akan mengecek riwayat telepon dan email.

3. Perkataan Bohong

Kebohongan yang disembunyikan pada akhirnya akan terungkap. Sekitar 22 persen seseorang ketahuan selingkuh ketika mulai berbohong. Ketika satu perkataan tidak cocok dengan perkataan lainnya, orang pasti akan curiga.

4. Tertangkap basah

Ini adalah cara paling meyakinkan, yaitu ketika ia bertemu dengan selingkuhannya di luar. Sekitar 14 persen peselingkuh tertangkap basah oleh pasangan saat bermesraan dengan orang lain.

5. Diberi tahu orang sekitar

Entah itu teman atau kenalan, ada kalahnya informasi datang dari pihak lain. Mau tak mau pasangan akan melakukan kroscek tentang kebenaran selingkuh ini. Hasil survei menyatakan sekitar lima persen orang tahu bila pasangannya selingkuh lewat informasi teman.

Jadi, kini kau tahu bagaimana menandai apakah di selingkuh atau tidak ya ladies. Fakta dari studi yang sama menyebutkan bahwa sekitar 86 persen orang yang pernah selingkuh sebelum menikah, kembali melakukan hal sama ketika sudah mengikat janji secara sah.

Sumber: Liputan6.com

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading