Sukses

Lifestyle

Via Vallen Jadi Pengisi Official Theme Song Asian Games 2018

Via Vallen kembali membuktikan pada publik bahwa lagu dangdut tak bisa dipandang sebelah mata. Penyanyi yang sedang naik daun ini pun akhirnya didaulat untuk menyanyikan Official Theme Song Asian Games 2018 berjudul "Meraih Bintang".

Panitia Asian Games sebelumnya sudah merilis beberapa lagu lain diantaranya "Bright As The Sun", "Janger Persahabatan", "Unbeatable", serta "Asian Dance". Lagu yang dinyanyikan oleh Via ini merupakan lagu beraliran dangdut modern ciptaan produser kondang Pay Siburian. Lagu ini diharapkan bisa membuat rakyat Indonesia bergoyang untuk mendukung Asian Games 2018.

Video: YouTube/18th Asian Games 2018


Lalu, adakah alasan mengapa Via Vallen yang dipilih sebagai pelantun theme song ini? “Via Vallen kami tunjuk sebagai salah satu artis pengisi di Asian Games karena talentanya yang luar biasa, juga besarnya pengaruh musikalitas Via di Indonesia saat ini. Makanya, kami ingin seluruh masyarakat Indonesia berpesta dan bergoyang bersama sambut Asian Games 2018,” ujar Erick Thohir selaku Ketua Pelaksana.

Video klip lagu ini juga sudah dibuat beberapa hari menjelang Hari Raya Idul Fitri. Video musik "Meraih Bintang" ini akan menampilkan goyang khas dangdut yang dipadu dengan musik elektronik kekinian sambil menirukan gerakan beberapa cabang olahraga seperti panahan, tinju dan bulu tangkis.

Semoga tembang yang dinyanyikan Via ini mampu menjadi penyemangat dan Indonesia bisa berkiprah dan berprestasi di ajang tersebut.

Sumber: Liputan6.com

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading