Fimela.com, Jakarta Membangun kepercayaan atau rasa saling percaya dalam hubungan bisa butuh waktu bertahun-tahun. Dalam sebuah hubungan, ada dua individu yang memiliki sejumlah perbedaan karakter. Menyesuaikan diri dan kebiasaan satu sama lain pun terkadang bisa cukup rumit.
Kita bisa memulai membangun rasa saling percaya dalam hubungan dengan melakukan sejumlah kebiasaan. Ada kebiasaan-kebiasaan sederhana yang bisa dilakukan untuk menciptakan rasa saling percaya demi terciptanya hubungan yang harmonis.
1. Saling Menatap Mata Saat Sedang Mengobrol Berdua
Advertisement
Kontak mata sangat penting untuk membangun kedekatan dan rasa saling percaya dengan orang terdekat kita. Dari tatapan mata pun kita bisa menunjukkan perhatian kit asepenuhnya padanya. Saling mendengar dan bertukar cerita sambil terus menjaga tatapan mata bisa jadi langkah pertama untuk membangun rasa saling percaya satu sama lain.
2. Saling Berbagi Rencana
Bakal ada aktivitas apa saja yang dilakukan selama semingguan ini. Ada rencana apa saja yang akan dilakukan hari ini. Berbagi info jadwal kegiatan atau rencana ini bisa jadi kebiasaan sederhana untuk membangun rasa saling percaya dengan pasangan.
3. Saling Bertukar Rahasia
Tak semua rahasia perlu dibocorkan pada pasangan. Tapi tak ada salahnya untuk bertukar rahasia-rahasia kecil dengan pasangan sebagai bukti kalau kita mempercayainya. Saat pasangan juga mau menceritakan sebagian rahasianya, itu juga bisa jadi tanda bahwa ia juga percaya pada kita.
4. Saling Berbagi Info Soal Inner Circle yang Kita Punya
Siapa saja sahabat yang sering kita temui. Siapa saja rekan kerja yang menghabiskan waktunya bersama kita di tempat kerja. Semua orang yang berada di inner circle kita, mulai dari teman hingga rekan kerja perlu kita kenalkan pada pasangan. Pasangan pun perlu memberitahukan siapa saja orang yang sering menghabiskan waktu dengannya.
Setiap pasangan pun mungkin punya cara sendiri dalam membangun rasa saling percaya dalam hubungan. Semoga semua usaha kita untuk membangun kepercayaan dengan pasangan bisa selalu terjaga dengan baik, ya.