Sukses

Lifestyle

Priyanka Chopra Membuat Ucapan yang Indah untuk Royal Wedding Harry-Meghan

Berita royal wedding Harry-Meghan masih hangat dibicarakan. Pernikahan kerajaan memang selalu istimewa. Apalagi kali ini sosok wanita yang dinikahi Pangeran Harry juga luar biasa, sehingga royal wedding kali ini memiliki kisah dan kesannya sendiri. Salah satu sahabat Meghan, Priyanka Chopra pun membuat ungkapan yang begitu indah yang mewakili isi hati warga dunia soal royal wedding.

Selain diundang ke acara pemberkatan nikah Pangeran Harry dan Meghan Markle, Priyanka Chopra juga diundang ke acara resepsinya. Melalui akun Instagramnya, Priyanka mengungkapkan rasa bangga dan bahagianya atas pernikahan sahabatnya tersebut. Dalam caption yang ia tulis, ia memuji Meghan sebagai sosok yang sempurna.

 

"Terkadang, ada momen di mana waktu terasa berhenti. Seperti yang terjadi hari ini. Kamu temanku, adalah lambang dari rahmat, cinta dan keindahan. Setiap pilihan yang ada di pernikahan ini akan terukir dalam sejarah. Bukan hanya karena ini adalah pernikahanmu, tapi ini adalah pernikahan yang memberi perubahan dan harapan. Kedua hal yang sangat dibutuhkan oleh dunia. Terima kasih kamu sudah menjadi gambaran sempurna dari semua hal yang baik. Melihat persatuanmu dengan orang yang kamu cintai tepat di depan mataku adalah sebuah berkat tak terkira. Membuatku bahagia dan menangis! Kuharap kalian berdua selalu mendapatkan cinta, kebahagiaan dan kebersamaan," tulis Priyanka di akun Instagramnya.

Benar-benar ungkapan yang begitu indah, ya ladies. Ada rasa bahagia dan juga doa terindah yang ia tulis untuk sahabatnya tersebut.

 

Priyanka Chopra pun mendapat sorotan tersendiri di royal wedding tersebut. Ia menjadi salah satu tamu undangan yang tampil sangat cantik dan mempesona di acara istimewa itu.

Kita doakan semoga pernikahan Harry-Meghan senantiasa diberi kebahagiaan dan keberkahan. Semoga mereka berdua bisa selalu bersama hingga maut memisahkan.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading