Sukses

Lifestyle

Kekurangan Seseorang Berdasarkan Shio, Temukan Jawabannya di Sini

Fimela.com, Jakarta Sebelumnya kita sudah mengungkap soal kelebihan seseorang berdasarkan shio yang dimilikinya. Kali ini kita akan membahas soal kekurangan atau kelemahan yang dipunya seseorang menurut shionya. Kita bisa mencoba mencari tahu kekurangan yang kita punya agar bisa segera memperbaikinya. Kita pun bisa coba mencari tahu kekurangan yang dimiliki orang lain untuk mengenalnya lebih dalam.

Dikutip dari buku Kitab Jodoh, ada rangkuman mengenai kekurangan yang dimiliki setiap pemilik shio yang dilansir dari laman chinahighlights.com/travelguide/chinese-zodiac. Info ini bisa kita jadikan salah satu referensi saja untuk mengetahui kepribadian atau kekurangan yang sekiranya dimiliki oleh setiap pemilik shio. Langsung saja yuk kita temukan jawabannya di sini.

1. Shio Tikus

Lahir tahun 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, 2020, ... . Orang-orang bershio tikus punya kecenderungan kurang bisa memimpin, oportunis, pemilih, dan berpikiran sempit. Kadang sikapnya bisa tidak sopan pada orang lain.

2. Shio Kerbau

Lahir tahun 1949, 1961, 1973, 1985, 1997, 2009, 2021, ... . Pemilik shio kerbau ini kadang sulit berkomunikasi dan punya watak keras kepala.

3. Shio Macan

Lahir tahun 1938, 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010, 2022, ... . Orang-orang bershio macan umumnya dikenal sebagai pribadi yang keras kepala dan tegaan.

4. Shio Kelinci

Lahir tahun 1939, 1951, 1963, 1975, 1987, 1999, 2011, 2023, ... . Pemilik shio kelinci dikenal bisa berpura-pura, keras kepala, melankolis, dan penuh rahasia.

5. Shio Naga

Lahir tahun 1940, 1952, 1964, 1976, 1988, 2000, 2012, 2024, ... . Sejumlah kekurangan yang dimilik orang bershio naga, antara lain agresif dan tidak bisa menerima kritik.

6. Shio Ular

Lahir tahun 1941, 1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013, ... . Orang-orang bershio ular dikenal punya kekurangan seperti matrealistis, suka bekerja sendiri, obsesif, dan mudah cemburu.

7. Shio Kuda

Lahir tahun 1942, 1954, 1966, 1978, 1990, 2002, 2014, 2026, ... . Pemilik shio kuda punya kekurangan dengan sikapnya yang sentimental, terlalu blak-blakan, dan egois.

8. Shio Kambing

Lahir tahun 1943, 1955, 1967, 1979, 1991, 2003, 2015, 2027, ... . Kekurangan yang dimiliki orang-orang bershio kambing, antara lain pendiam, tertutup, dan susah didekati.

9. Shio Monyet

Lahir tahun 1944, 1956, 1968, 1980, 1992, 2004, 2016, 2028, ... . Pemilik shio monyet dikenal nakal, iseng, dan memiliki kepribadian oportunis.

10. Shio Ayam

Lahir tahun 1945, 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, 2017, 2029, ... . Orang-orang bershio ayam bisa memiliki kekurangan dengan sifatnya yang senang menjadi pusat perhatian, senang menonjolkan diri, sensitif, dan moody.

11. Shio Anjing

Lahir tahun 1946, 1958, 1970, 1982, 1994, 2006, 2018, 2030, ... . Pemilik shio anjing dikenal terlalu hati-hati, pesimis, dan mudah mengkritik atau protes.

12. Shio Babi

Lahir tahun 1947, 1959, 1971, 1983, 1995, 2007, 2019, 2031, ... . Kekurangan yang dimiliki orang-orang bershio babi yang paling menonjol adalah terlalu mudah diperdaya.

Setiap orang pastinya punya kekurangannya masing-masing. Mengungkap kekurangan berdasarkan shio hanya salah satu referensi saja yang bisa kita gunakan, tapi bukan jadi tolak ukur satu-satunya, ya. Jadi, dari poin-poin di atas ada yang cocok dengan kekurangan atau kelemahanmu berdasarkan shio?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading