Sukses

Lifestyle

Pelajaran Nyata Dimas Djay: Sukses itu Butuh Perjuangan

Menyebutkan nama Dimas Djayadiningrat, Ladies mungkin akan mengingat sosok pria yang setia dengan rambut gondrongnya, komentar pedasnya saat menjadi juri Indonesian Idol, hingga film-film yang merajai box office tahun 2000an. Kesuksesannya yang mengantarnya menjadi sutradara top Indonesia ini didapat dengan kerja keras dan perjuangan yang nggak sebentar.

Pria yang akrab dipanggil Djay ini memulai karirnya saat lulus dari SMA tahun 1992 dan menuntut ilmu di Universitas Trisakti jurusan Desain Grafis. Kecintaannya pada dunia seni bukan hanya terasah di bangku kuliah, tapi juga saat menghabiskan waktu bersama musisi legendaris, Slank.

Di Gang Potlot yang menjadi markas band yang terkenal dengan lagu KU TAK BISA ini, pria yang identik dengan rambut panjangnya ini bertemu musisi lainnya yang mempercayakan penggarapan cover albumnya. Mulai dari band besutan Anang Hermansyah, Kidnap, Oppie Andaresta, KLA Project, hingga Dewa 19.

Walau cukup dikenal sebagai desainer album musik, Djay tanpa sungkan menjajal pekerjaan yang dianggap orang serabutan, misalnya menggulung kabel dan fotografer band. Tapi dari sini, ia makin memperluas pergaulannya hingga suatu saat seorang temannya mengajak pria berzodiak Leo ini untuk terlibat dalam pembuatan video klip.

 ©instagram/dimas.djay

Secara otodidak, Djay mulai belajar hal-hal yang berkaitan dengan produksi film seperti tata lighting, artistik, hingga penyutradaraan. Tertarik dengan kemampuan dan gayanya yang nyeleneh, Slank akhirnya mempercayakan penggarapan video klip TERBUNUH SEPI di tangannya. Tidak disangka, karya perdananya ini membuahkan gelar Best of Art Director yang mengangkat namanya. Berbagai tawaran, baik iklan maupun video klip, makin membanjirinya.

Bukannya berpuas diri, pria yang masih punya darah ningrat Banten ini terpacu untuk mengembangkan dirinya dan membidani lahirnya film-film berkualitas. Impiannya terwujud di tahun 1997 saat mendirikan Rexinema. Rumah produksi ini yang kemudian menggebrak perfilman Indonesia sejak tahun 2003 dengan menghadirkan TUSUK JELANGKUNG, BANGSAL 13, 30 HARI MENCARI CINTA, dan QUICKIE EXPRESS.

Perjalanan karir Dimas Djay ini merupakan bukti nyata bahwa sukses itu butuh perjuangan. Terkadang diwarnai oleh kegagalan dan hambatan, tapi berkat kerja keras dan semangat pantang menyerah, keberhasilan yang didapat akan terasa manis.

Ladies tidak perlu berjuang sendiri, karena sebentar lagi akan digelar iDEAX x The NextDev, acara seru yang akan mempertemukan tokoh-tokoh sukses di bidang kreatif dengan para generasi millenial. Bertempat di SSCC Pakuwon Mall, Surabaya, acara inspiratif ini akan diadakan pada dua hari, yaitu 27 dan 28 April 2018.

Selain Dimas Djayadiningrat, kamu akan memiliki kesempatan untuk mendengarkan kisah-kisah langsung dari Christian Sugiono (Founder of Malesbanget.com), Irzan Raditya (Co-Founder & CEO at Kata.ai), dan Andy F. Noya. Ada juga Billy Boen (Founder & CEO of YOT Nusantara), Erastus Radjimin (CEO at ‎ARTOTEL Indonesia), Zinnia Nizar (Owner at Ampersand Studio), dan Dien Tirto Buwono (Co-Founder Avenu.id) yang siap berbagi pengalamannya.

Tunggu apalagi, jangan sampai kelewatan momen langka ini. Segera daftarkan diri di sini sekarang juga.

(adv/eth/ayu)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading