Sukses

Lifestyle

Podcast "Sains Sekitar Kita", Solusi Mudah Belajar Sains di Masa Kini

The Conversation Indonesia, sebuah platform kolaborasi antara akademisi dan wartawan yang menerbitkan hasil riset dan analisis kepada publik, hari ini meluncurkan rangkaian podcast bertajuk Sains Sekitar Kita. Podcast ini diproduksi bersama KBR yang nantinya diharapkan bisa membuat masyarakat lebih mudah dalam belajar sekaligus memahami sains.

Sains Sekitar Kita mengajak kita semua untuk lebih mudah dalam menyimak dan menyingkap bagaimana sains bekerja dalam beragam hal di kehidupan sehari-hari. Mulai dari soal perubahan iklim atau sesuatu yang lebih sederhana semisal mengenai olahraga dan peningkatan kinerja otak. Setiap episode dirancang untuk menambah wawasan kita akan sains dengan cara yang lebih ringan dan durasi yang cukup singkat.

"Sains Sekitar Kita" Untuk Mengedukasi Masyarakat

Melalui produksi podcast ini, The Conversation Indonesia berharap bisa memasyarakatkan dan mengedukasi masyarakat mengenai segala sesuatu mengenai pengetahuan khususnya yang berkaitan dengan sains lewat radio. “Selama ini kami telah bekerja bersama para pakar untuk menerjemahkan keahlian mereka agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat seluas-luasnya,” kata Prodita Sabarini, Editor The Conversation Indonesia.

“Tetapi kami menyadari bahwa belum semua orang di Indonesia terhubung ke internet, atau punya waktu untuk membaca. Maka itu kami mencari format dan jenis distribusi baru untuk menjangkau mereka, dan bermitra dengan KBR yang memiliki jaringan ke radio-radio di daerah,” kata Prodita menambahkan.

Sementara itu, Citra Dyah Prastuti, Pemimpin Redaksi KBR mengatakan bahwa tidak banyak media apalagi radio, yang mengulas soal sains. "Padahal sains sangat menarik dan bisa menjelaskan banyak hal yang selama ini kita anggap terjadi begitu saja. Kami harap Sains Sekitar Kita memberi sesuatu yang segar dan bermanfaat, terutama bagi pendengar radio," ungkap Citra.

"Di tengah banjir informasi dan serbuan hoax seperti sekarang, sains juga jadi kunci bagi publik dalam memilah informasi," kata Citra menambahkan.

Konten Untuk Podcast "Sains Sekitar Kita"

The Conversation Indonesia dan KBR berupaya menyuguhkan konten dengan kualitas tertinggi dengan narasumber terbaik di bidangnya. Para pakar yang terlibat dalam produksi podcast antara lain ahli biologi molekuler Sangkot Marzuki dan Herawati Sudoyo, ahli konservasi biologi Jatna Supriatna, neurosaintis Berry Juliandi, peneliti terumbu karang Intan Suci Nurhati, peneliti tanah gunung berapi Dian Fiantis, peneliti sosial Roby Muhamad, dan lain-lain.

Episode perdana Sains Sekitar Kita telah mengudara pada Senin 12 Maret 2018 di program Buletin Pagi dan KBR Pagi. Dalam program ini mengulas rahasia sains ketika seseorang jatuh cinta, seperti apa reaksi kimia dan peningkatan hormon di otak. Episode selanjutnya akan mengudara setiap Senin pagi di program KBR Pagi, Buletin Pagi dan Buletin Sore.

Podcast juga dapat didengarkan dan diunduh di website theconversation.com serta iTunes dan SoundCloud. The Conversation Indonesia juga dengan senang hati mempersilakan stasiun radio lain untuk menyiarkan Sains Sekitar Kita dalam program mereka.

Apa Itu The Conversation & KBR?

The Conversation adalah sumber berita dan analisis yang independen dari akademisi dan komunitas peneliti yang disalurkan langsung pada masyarakat. Tim editor kami bekerja dengan para pakar untuk menerjemahkan keahlian mereka agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat seluas-luasnya. Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia (AIPI) menjadi tuan rumah The Conversation Indonesia di Jakarta.

KBR adalah penyedia konten berita berbasis jurnalisme independen yang berdiri sejak 1999. Dengan dukungan reporter dan kontributor terbaik di berbagai kota di tanah air dan Asia, produk KBR telah digunakan lebih dari 500 radio di Nusantara dan 200 radio di Asia dan Australia. Berita-berita KBR juga bisa disimak lewat website KBR.id, juga di media sosial.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading