Sukses

Lifestyle

Demi Mengatasi Pembajakan Film, Ini Cara yang Digunakan Joko Anwar

Setelah sukses meraup penonton sebanyak 4,2 juta di tahun 2017. Film Pengabdi Setan akan kembali tayang melalui gadgetmu. Tokoh ikonik ibu dalam film besutan Joko Anwar ini akan menghantuimu lewat layanan streaming Iflix.

Joko Anwar selaku Sutrada film Pengabdi Setan, mengatakan ia bersama produser Suni Samtani memang tidak akan merilis film bergenre horor ke dalam bentuk DVD. Selain sulit didistribusikan, Joko Anwar memilih platform streaming juga dapat mengurangi pembajakan.

“Pembajakan terjadi karena akses film yang sulit. Tapi sekarang ada platform streaming yang menyediakan film yang ingin kita tonton,” ujar Joko Anwar, dalam konferensi pers di Tugu Kunstkring Paleis, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (19/2).

Film pengabdi setan bisa segera dinikmati di tayangan streaming iflix/copyright vemale.com/Anisha SP

Untuk film-film horor di Indonesia, menurut Joko Anwar memang sudah mendapat tempat di hati para penonton Indonesia. Maka tak heran jika film horor yang dikerjakan dengan sungguh-sungguh sangat dinanti masyarakat Indonesia.

Selain streaming, Film Pengabdi Setan ini pun diputar di delapan negara. Salah satunya di Thailand yang akan tayang Maret 2018. Nah, kamu bisa menonton Pengabdi Setan sepuasnya di iflix mulai tanggal 23 Februari 2018 pukul 00.00 WIB.

iflix sendiri ialah layanan hiburan streaming yang menawarkan pengguna akses tanpa batas ke puluhan ribu jam acara TV dan film dari seluruh dunia. Dengan beragam pilihan komedi, drama, drama Korea, drama Turki, Bollywood, Nollywood, kartun, film favorit, siaran langsung olahraga, dan masih banyak lagi dari Hollywood, Inggris, Asia, Timur Tengah, dan Afrika.

(vem/asp/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading