Sukses

Lifestyle

Tips & Trik Mengkilapkan Wastafel dengan Tepung Terigu

Wastafel yang lama dipakai dan terkena air terus menerus pasti akan mengalami pudar pada permukaannya. Jika ingin permukaan wastafel baru lagi, bersih dan kesat, ternyata ada cara unik yang bisa kamu lakukan untuk membersihkannya, yaitu dengan tepung terigu.

Bahan dan alat yang dibutuhkan:

  • 2 sdm tepung terigu
  • kain lap (bisa juga menggunakan spons cuci piring)

Step membersihkan dan mengkilapkan wastafel dengan tepung terigu/copyright thekitchn.com

Cara membersihkan:

  1. Taburkan tepung terigu pada wastafel yang sudah digunakan untuk mencuci piring. Jika wastafel dalam keadaan kering, basahi dulu.
  2. Ambil kain lap atau spons cuci piring, gosokkan tepung terigu ke semua bagian wastafel, kran, dan lainnya, kemudian bilas bersih dengan air.

Tekstur tepung terigu yang kesat akan membuat permukaan wastafel lebih bersih dan tidak licin sekaligus mengkilap seperti baru lagi.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading