Sukses

Lifestyle

Pernikahan Pemuda 23 Tahun & Wanita 38 Tahun Ini Viral, Kenapa?

Moment pernikahan tentunya menjadi salah satu moment yang paling membekas di ingatan semua orang. Ketika menggelar pesta pernikahan, siapapun pasti bercita-cita menikah dengan seorang yang benar-benar dicintainya, diterimanya dengan ikhlas dan tulus, diterima segala kelebihan juga kekurangan yang pada dirinya.

Namun, mengenai moment pernikahan ini, sejauh ini nampaknya tidak sedikit pernikahan yang menyebabkan kontroversi di tengah masyarakat. Tidak sedikit pula pernikahan yang disorot berbagai media karena terbilang unik, tidak masuk akal bahkan kurang bisa dipercaya bahwa pernikahan tersebut terjadi karena cinta.

Pernikahan wanita 38 tahun dan pemuda 23 tahun/copyright worldofbuzz.com

Dilansir dari laman worldofbuzz.com, baru-baru ini pernikahan seorang wanita berusia 38 tahun dan seorang pemuda berusia 23 tahun di China viral di dunia maya. Pasalnya, pernikahan ini viral karena usia keduanya terpaut sangat jauh.

Beberapa laporan yang ada bahkan menyebutkan bahwa sebenarnya keluarga si pemuda tak menyetujui pernikahan mereka. Tapi, setelah keluarga mempelai wanita memberi mahar senilai 5 Juta Yen atau setara dengan Rp10,4 miliar, keluarga pengantin pria memberikan persetujuannya. Kedua pasangan ini pun melangsungkan pernikahan mereka di Qionghai Hainan, China.

Media lokal setempat menyebutkan bahwa pasangan ini menikah bukan karena cinta. Pengantin wanita sudah terlanjur hamil. Dugaan yang ada, si pria dan si wanita sudah tinggal bersama sebelumnya. Sebagai bentuk tanggung jawab atas apa yang telah mereka lakukan, keduanya lalu memutuskan menikah.

Perbedaan usia yang teramat jauh membuat pernikahan keduanya viral di sosial media/copyright worldofbuzz.com

Dalam beberapa foto yang beredar, kedua pengantin terlihat bahagia dan penuh senyum sumringah di hari pernikahan mereka. Pengantin wanita mengenakan gaun berwarna putih. Sedangkan pengantin pria memakai setelah jas warna hitam. Tampak juga perhiasan emas cukup mewah menghiasi leher, kedua tangan dan jari-jari pengantin wanita.

Pengantin wanita yang juga disebut sebagai "Mama Sugar" ini merupakan pengusaha yang bergerak di bidang Real Estate. Atas pernikahan keduanya, tidak sedikit netizen yang memberikan selamat dan mengatakan bahwa cinta sejati tak memandang usia pasangan. Namun, tidak sedikit pula yang menilai pernikahan ini bukan dilandasi cinta melainkan uang.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading