Untuk mendapatkan penampilan yang lebih cantik dan mempesona, sebagian besar dari kita tentunya memanfaatkan kosmetik untuk memoles wajah. Namun ladies, untuk penggunaan kosmetik apapun itu, pastikan bahwa kosmetik itu aman dan nyaman digunakan. Pastikan juga bahwa jenis kulit kamu cocok dengan berbagai kandungan yang ada di dalam kosmetik.
Saat membeli kosmetik, usahakan agar meneliti lebih detail mengenai produk kosmetik yang hendak dibeli. Jangan sampai, hanya karena iming-iming harga murah, kita lantas tergiur dengan produk tersebut tanpa meneliti lebih jauh apakah produk tersebut aman atau sebaliknya.
Dilansir dari laman viral4real.com, karena tergiur oleh harga kosmetik murah, seorang gadis bernama Shayren Mariah CaƱiban Corda harus mengalami kenyataan pahit. Bibir gadis ini terkena infeksi akibat penggunaan kosmetik murah ia beli dari salah satu temannya.
Di akun sosial media, Facebook pribadinya, Mariah menceritakan bahwa bibirnya infeksi akibat kosmetik. Ia juga memperingatkan semua orang agar lebih hati-hati dalam memilih dan membeli kosmetik. Menurut Mariah, bibirnya bengkak dan seperti terdapat luka bakar setelah pemakaian. Ia juga kesulitan makan dan minum. Karena infeksi ini, ia bahkan harus izin berhenti sekolah untuk beberapa waktu.
Menurut beberapa laporan yang ada, beberapa kosmetik palsu yang beredar di pasaran umumnya dijual murah. Sayangnya, kandungan berbahaya seperti merkuri, timbal, arsenik, sianida bahkan urin dan kotoran tikus sering ditemukan di dalamnya. Kandungan-kandungan inilah yang akhirnya menyebabkan luka bakar, infeksi atau alergi pada kulit para penggunanya.
Agar apa yang terjadi pada Mariah tidak terjadi pada kita semua, usahakan agar selalu hati-hati dalam memilih dan membeli produk kecantikan ya ladies. Segera hindari pemakaian produk kosmetik jika mulai terasa adanya infeksi atau sesuatu yang tidak beres di dalamnya.
Advertisement
- 4 Tanda Produk Kosmetik Anda Sudah Tidak Baik Digunakan
- Awas, Tester Make Up Mengandung Banyak Bakteri & Sebabkan Sakit
- Alergi Lipstik, Bibir Wanita Ini Bengkak dan Dilarikan ke UGD
- Pakai Kosmetik Tidak Sesuai Petunjuk, Tubuh Gadis Ini Berubah Jadi Pink
- Awas! Ini Lho Bahaya Kosmetik Palsu Yang Banyak Dijual Online Shop
(vem/mim)