Jika kamu hobi memasak di rumah, salah satu peralatan masak yang harus kamu miliki pasti adalah pisau. Ketika membeli pisau, sebaiknya kamu tidak lupa juga membeli soulmate-nya, yaitu pengasah pisau. Karena ketika pisau jadi tumpul, kamu harus mengasahnya agar tajam kembali.
Tapi bagaimana jika kamu tak punya pengasah pisau,
sedangkan pisau yang sering kamu pakai semakin lama semakin tidak kuat memotong bumbu dapur? Ada cara lain selain harus mengasahnya dengan alat asah, yaitu mug.
Jika kamu punya banyak gelas mug di rumah, kamu bisa mengasah pisaumu dengan gelas mug ini.
Advertisement
Caranya mudah sekali.
- Ambil gelas mug dan posisikan terbalik. Umumnya, pinggiran pantat gelas mug kasar dan permukaannya mirip dengan batu pengasah. Bagian inilah yang bisa dibuat mengasah.
- Gosokkan mata pisau di pinggiran mug berkali-kali. harus hati-hati juga, awas mengenai tangan.
- Gosok mata pisau hingga dirasa sudah tajam. Kamu bisa mengetesnya dengan mengiris bawang atau bahan makanan lainnya yang keras.
Cara mengasah dengan bagian bawah mug ini juga berlaku untuk gunting yang tumpul. Caranya juga mudah, tinggal buka gunting dan goreskan mata pisau gunting bagian dalam ke mug.
Itu dia tips sederhana mengasah pisau dengan mug jika kamu tak punya alat pengasah di rumah.
(vem/feb)