Sukses

Lifestyle

Penting! Ladies, Pahami dan Patuhi Peraturan Saat di SPBU

Saat kamu memasuki area SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar untuk Umum) atau biasa disebut dengan Pom Bensin biasanya kamu melihat ada tanda larangan untuk beberapa aktifitas. Ada yang menjalankan pun tak jarang yang banyak tetap melanggarnya, meskipun larangannya sudah jelas. Beberapa bahkan sudah menyebabkan kecelakaan.

Nah, berikut adalah beberapa larangan yang sebaiknya tidak kamu lakukan saat di SPBU. Yuk pahami penjelasannya di bawah ini.

    Dilarang Merokok

    Saat memasuki area SPBU terdapat larangan untuk tidak merokok atau menyalakan rokok. Hal ini karena BBM mudah terbakar. Asap dari rokok dapat menyebabkan bahaya kebakaran.

    Well, yang perlu kamu pahami SPBU adalah area yang banyak uap bahan bakar yang mudah terbakar, sehingga percikan kecil pun dapat berbahaya.

    Larangan Memotret

    Menggunakan kamera foto dalam pom bensin bisa membuat pom bensin meledak. Ketika seseorang pengendara mengisi bahan bakar maka saat itu akan muncul daerah dengan uap di sekitar tangki pengisian. Uap tersebut akan bercampur dengan udara, ketika campuran itu terpicu oleh suatu sumber energi semisal kamera maka akan berpotensi terbakar.

    Hindari Menggunakan HP

    Nah, ini sering disepelekan beberapa orang. Saat memasuki area SPBU sebaiknya hindari menerima telpon maupun telpon dari HP. Dikutip dari myspbu.com (10/1) HP, ternyata selain mengeluarkan frekwensi tinggi, juga mengeluarkan bunga api. Pada saat led menyala (karena menerima atau melakukan panggilan), maka akan timbul pijar. Nah, pijar dan percikan api dari koil tadi yg kadang-kadang bikin orang jadi berpikir paranoid meledak.

    Dilarang Menghidupkan Mesin

    Saat mengisi BBM sebaiknya matikan mesin kendaraan ini. Dalam hal ini banyak masyarakat yang masih melanggar peraturan ini. Dengan menyalakan mesin saat mengisi BBM maka akan berpotensi terjadi kebakaran, meskipun skalanya kecil.

    Dilarang Menyalakan Api

    Hal ini sudah sangat jelas. BBM sangat mudah terbakar maka menyalakan api saat mengisi BBM jelas akan menimbulkan risiko kebakaran dan berbahaya bagi sekitar.

Ladies, demikian 5 hal yang tidak boleh kamu lakukan saat mengisi BBM di SPBU. Mulai sekarang tidak ada alasan untuk menolak mematuhinya. Semoga bermanfaat.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading