Sukses

Lifestyle

Resep Cara Membuat Buncis Cah Daging Sapi

Ingin membuat olahan buncis yang enak? Coba bikin buncis cah daging sapi ala yani.lo ini. Cara bikinnya cukup mudah dan rasanya pun enak banget. Berikut resepnya.

Bahan-Bahan
250 gram daging sapi giling
250 gram baby buncis, rebus 1 menit
2 sdm ebi, cincang kasar
2 siung bawang putih, cincang halus
3 siung bawang merah, iris tipis
3 buah cabe merah, iris serong
kecap manis, kecap asin, kecap ikan, saos tiram, minyak wijen
garam dan gula secukupnya

Cara Membuat
1. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai hingga harum.
2. Masukkan ebi, aduk sekitar 1 menit.
3. Masukkan daging sapi cincang, aduk-aduk.
4. Tambahkan kecap manis, kecap ikan, kecap asin, dan saos tiram sesuai selera.
5. Masak hingga daging sapi matang, koreksi rasa, tambah gula dan garam secukupnya.
6. Tambahkan minyak wijen, aduk sebentar.
7. Masukkan buncis rebus, aduk rata. Angkat dan sajikan.

Selamat memasak, ladies!

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading