Sukses

Lifestyle

Peduli Kanker Payudara Lewat Heritage Millennials Fashion Collaboration

Banyak cara yang dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan isu seputar kanker payudara dan kegiatan kampanye peduli kesehatan payudara. Salah satunya seperti yang dilakukan Heritage Amanah yang mempersembahkan Heritage Millennials Fashion Collaboration.

Bekerja sama dengan PT. Bank QNB Indonesia dan Plaza Indonesia, acara ini ialah sebuah kolaborasi young entrepreneur Indonesia yang menampilkan 14 brands dalam gerakan perubahan dan misi sosial. Heritage Millennials menyadari bahwa industri bisnis saat ini sudah mulai bergerak ke era bisnis digital. Pergeseran pola pasar ini tentu dipengaruhi oleh fakta bahwa perilaku masyarakat Indonesia telah berubah ke arah orientasi digital. Berdasarkan hal ini, Heritage Millennials dituntut untuk menangkap peluang usaha dari perkembangan ekonomi digital saat ini.
copyright: Vemale.com
Salina Nordin, Founder and Group CEO of Syailendra Asia Group menjelaskan kaum millennials merupakan kekuatan ekonomi dan generasi penerus pengembangan potensi yang dimiliki oleh Indonesia. Di samping itu, perkembangan teknologi komunikasi dan informasi yang cukup pesat juga mendukung generasi muda untuk melihat peluang bisnis dan menjalankan bermacam bisnis start up dengan berbagai bidang, mulai dari jasa, sosial, mode, kecantikan, dan produk-produk komersil lainnya.
copyright: Vemale.com
"Kondisi inilah yang mendorong kami untuk menjaring sebanyak-banyaknya millennials yang memiliki nilai dan membantu mereka akan konsep, teori, dan praktek pengembangan bisnis, sehingga dapat sukses dan maju bersama," ujarnya saat ditemui di Jakarta.

Rangkaian kegiatan ini terdiri dari pop up booth, bazaar, dan donasi yang berlangsung di Function Hall, Plaza Indonesia, Lantai 2 pada tanggal 21 November 2017.
 copyright: Vemale.com
Keuntungan dari penjualan produk-produk Heritage Millennials Fashion Collaboration akan disumbangkan kepada 3 yayasan yang fokus pada isu dan kampanye kesehatan payudara yaitu Love Pink Indonesia, Yayasan Srikandi Indonesia, dan Yayasan Kanker Payudara Indonesia.
 
Bersamaan dengan kegiatan ini, Heritage Amanah juga melakukan gerakan Millennials Goes Pink, mengajak sukarelawan muda untuk berkontribusi menyuarakan kepedulian terhadap isu-isu kanker payudara dengan memanfaatkan media sosial. Millennials Goes Pink membuat video sosialisasi dan dukungan moral, dimana berfokus kepada bagaimana pentingnya deteksi dini dan informasi tanda-tanda serta pengobatan kanker payudara.
 
"Video ini akan disebarkan melalui media sosial agar dapat menjangkau masyarakat lebih luas. Heritage Millennials juga bekerjasama dengan OY! Indonesia yaitu sebuah aplikasi digital dengan konsep 'perantara' antara pengguna dengan pebisnis," tutupnya.

(vem/asp/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading