Sukses

Lifestyle

Kunci Agar Hati Tenang & Hidup Bahagia Ala Yuanita Christiani

Setiap orang tentu ingin hidup dengan bahagia dengan hati yang tenang. Kehadiran sosial media kadang memang memancing haters yang tidak bisa dipungkiri pasti membuat kita sedikit gerah. Para selebriti pun merasa bahwa haters ini kadang sudah kelewatan. Beberapa artis sudah mulai berani mengambil langkah tegas untuk melaporkan mereka-mereka yang berucap kasar di akun media sosialnya.

Dilansir oleh KapanLagi.com (21/9), artis cantikĀ  Yuanita Christiani belum lama ini ikutan membahas masalah fenomena haters ini. Yuanita ternyata punya pesan yang bijak bagi para haters agar tak lagi membenci dan bisa hidup bahagia.

"Semakin kamu di atas, akan semakin banyak orang yang tidak suka dan benci dengan keberhasilanmu. Akar terdalam dari pembenci itu adalah sifat iri hati. Biasanya itu, iri karena nggak sukses seperti kamu, iri karena nggak punya seperti yang kamu punya, iri karena hidupnya nggak sebahagia kamu. Intinya, iri karena hidupnya nggak lebih baik dari kamu," tulis Yuanita di caption foto yang ia unggah di akun instagramnya,

Yuanita memang tak ingin membuang waktu untuk menanggapi para haters yang mengusik hidupnya. Bukannya takut, wanita berusia 31 tahun itu sengaja diam karena tak ingin hidupnya tertular virus negatif. yuanita rupanya ingin fokus untuk hidup bahagia menikmati nikat Tuhan yang telah Ia dapatkan.

"Dari kecil saya diajarkan sama orang tua nggak boleh iri hati. Itu sifat & karakter yang amat sangat buruk. Karena iri hati itu akar dari segala kejahatan di dunia ini. Saya bener-bener nggak punya waktu meladeni para pembenci, apalagi orang-orang yang hidupnya negatif banget pemikiran & ucapannya. Waktu saya sudah terpakai habis untuk menikmati berkat dari surga & bersyukur sama kebaikan Tuhan," sambungnya.

Lebih lanjut, Yuanita pun memberikan tips untuk hidup bahagia dan tenang. Caranya sungguh sangat mudah sekali Ladies. Yang kamu perlukan adalah belajar untuk berdamai, menerima kekurangan diri sendiri dan menghargai kesuksesan orang lain.

"Hidupmu akan jauh lebih bahagia dan tenang, di saat kamu berdamai dengan dirimu sendiri. Terima kekuranganmu & belajar ikhlas menerima keberhasilan orang lain. Maka hidupmu akan diubahkan sepenuhnya oleh Tuhan," pungkasnya.

Semoga menginspirasi ya. Yuk hidup bahagia dan bebas dari iri hati dan dengki.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading