Sukses

Lifestyle

Niat Beli Tas Hermes, Ussy Sulistiawaty Tertipu Rp 117 Juta

Ladies, kini kamu harus semakin berhati-hati saat akan membeli barang terutama barang dengan harga yang cukup mahal. Kabar yang tak menyenangkan terdengar dari artis cantik Ussy Sulistiawaty. Berniat membeli sebuah tas Hermes, ternyata Ussy malah tertipu ratusan juta rupiah.

Dilansir oleh merdeka.com (24/8), Ussy Sulistiawaty menjadi korban penipuan atas pembelian Hermes Blue Paon Epsom 30cm Birkin Bag seharga Rp 117.000.000 via Whatsapp. Tergiur harga murah, Ussy mentransfer uang muka sebesar Rp 40.000.000. Sayangnya tas tak kunjung tiba.

Ussy awalnya mengira wanita yang menawarkan tas adalah temannya. Harga yang ditawarkan pelaku berinisial MA, Rp 117.000.000. MA berjanji akan mengirim barang itu ke rumah Ussy. Nyatanya Ussy ditipu. Harga tas tersebut di satu situs online penjualan tas Hermes paling murah seharga Rp 220 juta.

"WhatsApp, lagi butuh duit mau jual tas. Aku kira itu Indah teman aku," kata Ussy.

"Aku mau nolongin lah. Aku kira teman aku. Aku enggak cek lagi ke Indah yang aku kira teman aku. Namanya Indah Alexa," ungkapnya.

Akhirnya Ussy kaget karena tas pesanannya tak kunjung datang. Nomor yang dihubungi pun tidak aktif. "Aku pulang kok enggak ada. WhatsApp enggak aktif, telepon enggak aktif," tuturnya.

Ussy meminta penjelasan pada temannya,"Aku tanya ke teman aku Indah. Dia malah nanya 'tas apa neng?"

Merasa tertipu Ussy melaporkan kejadian ini ke polisi. Peristiwa terjadi pada bulan Mei lalu. Syukurlah pelaku berhasil ditangkap dan dari hasil penangkapan, polisi berhasil menyita barang bukti dari tersangka yaitu berupa print out rekening, bukti transfer dan uang tunai sebesar Rp 3.100.000. Atas perbuatannya, tersangka dikenakan pasal 378 KUHP dan atau pasal 45 ayat (1) Jo pasal 28 ayat (1) UU RI No. 18 tahun 2016.

Jika kamu termasuk yang sering sekali berbelanja terutama belanja online harap semakin berhati-hati Ladies karena penipuan semakin marak. Sebelumnya juga ada kasus serupa yang dialami oleh Zaskia Gotik. Berniat membeli tas branded secara online, Zaskia Gotik malah harus mengalami kerugian sekitar 300 juta rupiah. Yuk, lebih hati-hati lagi ya Ladies.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading