Ingin membuat camilan untuk takjil sekaligus menu buka puasa yang enak dan sehat? Mungkin kamu tertarik mencoba membuat kol goreng pedas manis ini. Mudah kok buatnya, ikuti resepnya ya.
Bahan-Bahan:
- 1 buah kembang kol, potong-potong
- 100 gr tepung teriguĀ
- 3 sdm tepung beras
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt merica
- air secukupnya
- 1 sdt garamĀ
- penyedap secukupnya (optional)
Saus pedas manis:
Advertisement
- 1 sdm saus tomat
- 2 sdm saus cabai
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt kecap asin (bisa diganti dengan garam biasa secukupnya)
- air secukupnya
Cara membuat:
- Rendam kembang kol dalam air garam agar kotoran di sela-selanya bisa luruh. Tiriskan
- Haluskan bumbu bawang putih, merica dan garam. Tuang air secukupnya.
- Campur tepung terigu dan tepung beras, tuang bumbu bawang putih. Aduk rata dan tuang air secukupnya hingga adonan kental.
- Masukkan kembang kol dan goreng satu-satu hingga kecokelatan dan krispi. Tiriskan
- Panaskan minyak, tuang semua bahan saus. Setelah mendidih dan mengental, masukkan semua kembang kol goreng, aduk rata.
Jadi deh, kembang kol goreng saus pedas manis siap santap jadi menu buka puasa atau takjil buka puasa.
(vem/feb)