Ramadan merupakan waktu terbaik untuk bersilaturahmi dan berkumpul bersama keluarga dan teman lama. Biasanya momen buka bersama atau bukber akan dijadikan saat yang pas untuk berjumpa dan bersilaturahmi. Nah tim Vemale sudah merangkum beberapa restaurant yang mengadakan promo khusus Ramadan yang bisa menjadi referensi tempat bukber kamu nih Ladies. Check these out.
1. Social House
Menyajikan menu Ramadan yang lezat edisi "Flavors of Indonesia" dengan harga mulai dari Rp.50.000,- sampai Rp.245,000,-. Berbagai menu yang dapat dipilih di antaranya Nasi Campur Bali, Bebek Betutu, Bebek Bakar Bali, Bambu Iga Sapi, Ikan Bakar Jimbaran, dan Pisang Bakar Madu. Pelanggan dapat menikmati Flavors of Indonesia mulai tanggal 25 Mei sampai 26 Juni 2017, dengan bonus pemandangan spektakuler di Jakarta Pusat.
2. SKYE
Terletak di jantung kota, di atap Menara BCA lantai 56 - Grand Indonesia, SKYE didirikan sebagai "Lifestyle Resort in the Sky". Menu Ramadan yang sangat istimewa dihadirkan oleh Executive Chef Hamish Lindsay dari tanggal 25 Mei sampai 2 Juli 2017. Nikmati hidangan seperti Ikan Sambal Matah, Bebek Goreng, Tongseng Kambing, Rendang Sapi Iga, dan free flow iced-tea selama promo berlangsung.
3. Kitchenette
Ramadan kali ini, Kitchenette menyiapkan minuman khas Ramadan yang cocok dinikmati saat berbuka puasa seperti Es Pandan Jelly dan Ice Cokelat Kacang Merah seharga Rp.39.000,- yang tersedia mulai 25 Mei hingga 24 Juni 2017. Dapatkan harga spesial Rp.25.000,- untuk setiap minuman jika kamu memesan salah satu menu Iconic Kitchen's 7!
4. Publik Markette
Nikmati menu Ramadan perayaan Feast dari Publik Markette. Menu andalannya antara lain Brisket Bakar, Chicken Shawarma, dan Grilled Seabass. Tersedia sepanjang hari, setiap hari dari tanggal 27 Mei sampai 27 Juni 2017.
Nah Ladies, tunggu apa lagi, banyak sekali menu pilihan yang bisa kamu jadikan menu berbuka bersama sekaligus silaturahmi. Semoga informasi ini bermanfaat ya.
Advertisement
- Agar Tak Lemas, Jangan 'Balas Dendam' Saat Berbuka Puasa
- Resep Berbuka Puasa Lezat: Roti Jala Lembut
- Puasa Tetap Sehat, Ini Tips Pilih Makanan Untuk Berbuka & Sahur
- Jangan Langsung Konsumsi Ini Saat Perut Kosong Waktu Buka Puasa
- Berbuka dengan yang Manis Tidak Selalu Baik, Ini Alasannya
- 5 Hotel Berbintang yang Bisa Dijadikan Lokasi Buka Puasa