Sukses

Lifestyle

Menu Takjil Es Cincau Kelapa Muda

Saat buka puasa disarankan untuk minum minuman yang manis. Hal ini untuk membantu agar kadar gula darah cepat naik agar tidak lemas dan tidak bersemangat. Nah, berikut adalah menu takjil yang dapat kamu buat di rumah, Es Cincau Kelapa Muda. Perpaduan segarnya cincau dan kelapa muda pasti menjadi favorite keluarga.

Cara membuatnya pun mudah, yuk simak resepnya di bawah ini. Here we go!

Bahan:

  • 200 gram cincau
  • 200 gram gula merah
  • 250 ml santan
  • 2 lembar daun pandan
  • Garam secukupnya
  • 1 butir kelapa muda, ambil dagingnya

Cara Membuat:

  1. Campur gula merah, santan, garam dan daun pandan. Masak hingga mendidih. Terus aduk agar santan tidak pecah.
  2. Setelah mendidih, biarkan dingin lalu sisihkan.
  3. Potong dadu cincau, lalu sisihkan.
  4. Ambil gelas saji. Masukkan cincau, kelapa muda dan es batu. Tuangkan santan.
  5. Es Cincau Kelapa Muda siap disajikan.

Bagaimana Ladies, mudah sekali bukan cara membuatnya? Selamat mencoba.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading