Sukses

Lifestyle

6 Alasan yang Membuat Pria Takut Menikah, Gimana dengan Si Dia?

Menggelar pernikahan yang bahagia, dihadiri sanak saudara, teman dan sahabat terdekat juga kerabat adalah impian dari sebagian besar wanita. Bahkan, beberapa wanita memimpikan pernikahannya bersama pria yang dianggapnya sebagai pangerannya sejak ia masih kecil.

Ketika telah sudah mencapai usia cukup untuk menikah dan didorong pertanyaan seputar kapan melangsungkan pernikahan, inginnya setiap wanita ya segera menemukan tambatan hatinya dan menikah serta mengubah statusnya dari gadis menjadi seorang istri. Apalagi, jika wanita tersebut telah menjalin hubungan asmara dengan pria idamannya dalam waktu lama dan usia keduanya sudah sama-sama matang untuk segera menikah.

Berbeda halnya dengan wanita yang ingin segera menikah dan berumah tangga, beberapa pria justru merasa takut dengan yang namanya pernikahan. Bukan karena ia belum mapan, ia belum cukup usia atau bukannya belum memiliki kekasih, pria menunda pernikahannya karena ia merasa ada beberapa hal yang ditakutkan dalam pernikahan tersebut.

Pria takut menikah karena alasan tertentu | Photo: Copyright pexels.com

Beberapa pria akan menunda keputusan untuk melepas masa lajang dan memberanikan diri meminang wanita yang benar-benar dicintainya. Ketakutan tersebut antara lain adalah sebagai berikut.

Belum Siap Jadi Kepala Keluarga

Ketakutan pertama yang dirasakan pria adalah belum siap jadi kepala keluarga. Beberapa pria berpikir bahwa ia masih nyaman hidup sendiri, memenuhi kebutuhannya sendiri dan mengurus dirinya sendiri. Ia sama sekali belum siap jika harus mengurus sang istri, membinanya ke arah yang lebih baik dan menanggung tanggung jawab sebagai seorang suami serta kepala keluarga.

Takut Kehilangan Kebebasan

Banyak pria yang menganggap bahwa setelah menikah, ia tak lagi sebebas waktu single. Karena telah memiliki seorang istri, tidak jarang ia akan berpikir bahwa keberadaan istri mengganggu ruang gerak dan kebebasannya. Ia berpikir tak akan lagi bisa berkumpul dengan teman-temannya, tidak bisa membeli apapun yang ia suka atau tidak bisa menekuni hobinya.

Rutinitas Sehari-Hari Berubah bahkan Berantakan

Pernikahan akan membuat rutinitas kedua pasangan jadi berubah drastis. Perubahan inilah yang belum siap dijalani oleh beberapa pria. Tidak sedikit pria akan beranggapan bahwa rutinitasnya sebagai seorang suami tak seasik dulu lagi, tak lagi berjalan nyaman dan santai seperti sebelumnya atau rutinitas tersebut akan jadi lebih berantakan.

Meski sangat cinta, tak semua pria berani untuk segera meminang kekasih hatinya | Photo: Copyright pexels.com

Ketakutan Menghadapi Mertua

Alasan selanjutnya kenapa beberapa pria enggan segera menikah dan meresmikan hubungannya bersama wanita pujaan hatinya adalah karena ia belum siap menghadapi mertua. Ada rasa takut, kurang nyaman dan sungkan terhadap mertua. Apalagi, jika mertua dikenal sebagai orang tua yang cerewet, banyak maunya dan suka ikut campur dengan urusan anaknya.

Beban Tanggung Jawab yang Dipikul Sudah Terlalu Berat

Ada beberapa pria yang sudah memikul tanggung jawab berat sebelum menikah. Beban tanggung jawab tersebut bisa saja dilakukan untuk orang tua, saudara atau adik-adik juga kakaknya. Tidak sedikit pria yang harus menggantikan peran ayah sebagai kepala keluarga dan menjadi satu-satunya pribadi yang harus mencukupi kebutuhan keluarganya.

Trauma dengan Masa Lalu

Menjalin hubungan yang serius dengan wanita yang dicintainya begitu tulus lalu ia diputuskan begitu saja, ini membuat pria merasa trauma untuk menjalin cinta lagi. Rasa sakit yang dirasa setelah ditinggalkan kekasih yang begitu dicintainya akan membuatnya takut jatuh cinta lagi. Ini juga akan membuatnya takut menikah. Rasa percaya terhadap wanita lain yang menyatakan cinta padanya bahkan tidak bisa diterimanya dengan mudah. Trauma di masa lalu akan membuat seorang pria tak lagi sepenuhnya percaya dengan keindahan cinta, komitmen dalam hubungan apalagi pernikahan.

Trauma cinta di masa lalu membuat pria semakin takut untuk menikah | Photo: Copyright pexels.com

Beberapa pria sering bimbang dengan pasangannya. Apakah si wanita akan setia selamanya? Apakah bisa diajak hidup dalam susah dan senang? Apakah pasangannya bisa jadi ibu yang baik? Apakah ia sudah pantas jadi seorang suami dari wanita yang dicintainya? Apakah keberadaannya bisa diterima keluarga wanita? Pertanyaan itu paling sering dipikirkan dan membuat pria ragu untuk menikah.

Ladies, itulah beberapa alasan kenapa beberapa pria takut untuk menikah dan memilih menundanya. Bagaimana dengan si dia? Apakah ia juga termasuk ke dalam pria yang takut menikah. Mengenai pernikahan, tak perlu lah terburu-buru. Yakin saja bahwa kita semua akan menikah dan dipertemukan dengan jodoh terbaik di waktu serta tempat yang tepat, di saat kita benar-benar telah siap.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading