Sukses

Lifestyle

Ngeri, Potong Rambut di Salon Ini Pakai Kapak Tajam

Memiliki potongan rambut yang cantik dan mengesankan tentu menjadi impian dari setiap orang khususnya para wanita. Dan untuk memiliki potongan rambut yang mengesankan, salah satu hal yang bisa dilakukan adalah memotong rambut di salon kecantikan atau oleh penata rambut handal.

Jika biasanya seorang penata rambut akan menggunakan gunting atau sejenisnya untuk memotong rambut, penata rambut asal Rusia bernama Danii Istomin ini memiliki cara unik untuk memotong rambut para pelanggannya. Dikutip dari laman odditycentral.com, Danii menggunakan kapak tajam buat memotong rambut.

Yang membuat lebih ngeri dan bergidik lagi, kapak yang digunakan tersebut diayunkan dengan sangat kuat di atas rambut pelanggan. Untuk mengetahui lebih jelas bagaimana teknik memotong rambut ala Danii tersebut, simak baik-baik videonya di bawah ini.

 

Video: Copyright YouTube.com/Ruptly TV



Mengenai teknik potong rambut yang mengerikan ini, Danii mengungkapkan bahwa ia ingin menciptakan terobosan terbaru dalam dunia penataan dan potong rambu. Pria ini terinspirasi oleh masyarakat terdahulu yang menggunakan belati atau parang untuk memotong jambang dan kumis mereka.

Untuk teknik potong rambut pakai kapak ini sendiri, Danii telah memulainya sejak dua tahun yang lalu. Danii yang merasa bosan memotong rambut menggunakan gunting akhirnya benar-benar yakin bahwa ia ingin menggunakan kapak sebagai alat pemotong rambut.

Danii memotong rambut pelanggan menggunakan kapak | Photo: Copyright odditycentral.com

Awalnya, pria ini belajar memotong rambut boneka manekin selama beberapa bulan. Sampai suatu saat ia benar-benar yakin untuk memotong rambut kliennya. Danii mengatakan, "Kapak membuat segalanya jadi lebih mudah. Satu ayunan saja bisa memotong rambut sangat banyak setara sepuluh guntingan. Ini juga sangat menyenangkan."

Tidak semua klien Danii mau dipotong rambutnya menggunakan teknik ini. Hanya mereka yang benar-benar bernyali besar yang menginginkan rambutnya dipotong pakai kapak. Kalau kamu, berani nggak nih kira-kira mencoba teknik ini? Kalau saya sih, jujur saja agak ngeri ya. :D

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading