Sukses

Lifestyle

Demi Pengobatan Anak, Ayah Muda Ini Rela Jadi Badut Pikachu

Setiap orang tua akan selalu memberikan yang terbaik buat anak-anak tercintanya. Tidak ada kasih sayang yang lebih besar dari kasih sayang orang tua terhadap anak-anaknya. Tidak ada cinta yang lebih besar dan tulus dari cinta orang tua terhadap anak-anaknya. Demi kebahagiaan dan keselamatan anak, orang tua bahkan rela bekerja sangat keras, berpeluh keringat hingga mempertaruhkan jiwa dan raganya.

Beberapa waktu lalu, seorang ayah di China rela membungkuk sepanjang hari dan meminta orang yang lewat di depannya untuk mencambuk punggungnya demi uang Rp5 ribu. Ini dilakukannya karena ia ingin mendapatkan uang lebih banyak untuk biaya pengobatan anaknya. Selanjutnya, ada juga seorang ayah yang memakai kostum beruang setiap hari dan menjadi badut di sebuah taman agar ia bisa mengumpulkan lebih banyak uang juga demi pengobatan putranya.

Liu menjadi badut Pikachu demi biaya pengobatan anak | Photo: Copyright shanghaiist.com

Kali ini, seorang ayah muda di China bernama Liu Yuehu (24) harus rela berpeluh keringat dan memakai kostum badut Pikachu sepanjang hari demi mendapatkan uang tambahan sebagai biaya pengobatan sang putri. Dikutip dari laman shanghaiist.com, putrinya Yu Yan didiagnosa leukimia sejak setahun yang lalu.

Waktu itu Yu Yan mengalami demam parah. Liu bersama sang istri kemudian membawanya ke rumah sakit di Chengdu. Dokter yang memeriksanya mengatakan bahwa balita berusia 2 tahun tersebut menderita Leukimia Limfositik akut. Kemungkinan ia sembuh hanya 30 persen jika ia tidak segera melakukan serangkaian pengobatan dan perawatan terbaik.

Liu dan putrinya yang menderita leukimia | Photo: Copyright shanghaiist.com

Sejak membawa Yu Yan ke rumah sakit, Liu telah menghabiskan dana sekitar 160 ribu yuan atau setara dengan Rp320 juta. Saat ini, Yan harus kembali masuk rumah sakit dan tagihan medis untuknya mencapai 3 ribu yuan atau setara dengan Rp6 juta. Liu yang hanya bekerja sebagai kuli bangunan tak mungkin bisa membayar biaya medis sebesar itu dengan pekerjaannya.

Sejak awal bulan April, Liu akhirnya memutuskan untuk menjadi badut Pikachu. Ia menjadi badut di sebuah stasiun di Chengdu. Dengan ramah ia akan menghibur pengunjung stasiun. Orang-orang itulah yang kemudian berfoto dengannya dan memberi sedikit uang untuk Liu.

Liu hanya akan makan satu lembar roti dan sebotol air mineral saat menjadi badut pikachu | Photo: Copyright shanghaiist.com

Selama menjadi badut, Liu sendiri telah berhasil mengumpulkan uang sebanyak 13 ribu yuan atau setara dengan Rp26 juta. Liu dikenal sebagai pria yang baik hati dan ramah. Ia juga sangat sayang terhadap putrinya. Saat menjadi badut, ia hanya akan minum 1 botol air mineral dan makan 1 lembar roti tawar yang ia bawa dari rumah.

 

Liu harus terus berjuang keras untuk dapatkan banyak uang demi kesembuhan putrinya. Meski kemungkinan selamat sangat kecil untuk Yan, Liu mengaku bahwa ia akan terus bekerja keras dan memberikan yang terbaik buat putri serta keluarganya.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading