Susu seringkali tidak cukup awet saat disimpan. Jika tidak cukup diperhatikan cara penyimpanannya akan membuat susu cepat basi. Susu memiliki variasi yang bermacam-macam, ada yang berupa bubuk, cair dan kental manis. Setiap susu memiliki cara penyimpanan yang berbeda. Beda jenisnya beda pula cara penyimpanannya.
Ladies, berikut ini adalah cara menyimpan susu sehingga tetap awet dan tentu saja agar rasa susu tidak ikut berubah. Check this out!
- Sebaiknya segera minum dan habiskan susu cair yang sudah dibuka dari kemasannya. Jika memang tidak habis di hari itu pastikan kamu menyimpannya dalam kemasan yang tertutup. Simpan dalam lemari es, dan jangan sampai lebih dari 2 hari. Jika susu sudah berubah rasa sebaiknya buang saja.
- Selalu mengecek masa kedaluwarsa susu ketika membelinya, agar tidak terhindar dari masalah.
- Jauhkan susu dari bahan makanan yang berbau tajam. Aroma yang berbau tajam akan membuat susu berubah rasa.
- Simpan susu dalam keadaan tertutup. Simpan dalam lemari es, letakkan di tengah lemari es bukan di rak pintu lemari es. Hal ini agar susu tetap tersimpan dalam suhu yang stabil.
- Susu kental manis yang sudah dibuka kemasannya dapat kamu simpan dalam lemari es. Bisa dikonsumsi setelah 10-20 hari setelah dibuka kemasannya. Hindari mengonsumsi lebih dari tanggal tersebut.
- Jika akan menyimpan susu dalam ukuran yang banyak, simpan dalam wadah yang cukup besar dan tertutup. Simpan dalam suhu 10 derajat celsius, akan membuat susu lebih bertahan lama.
Well, demikian 6 cara agar susu dapat lebih awet dan tahan lama. Semoga informasi ini bermanfaat buat kamu.
Advertisement
(vem/apl)