Sukses

Lifestyle

Mau Foto Cantik atau Pamer di Medsos? Bunga Ini Bisa Kamu Sewa

Ide bisnis bisa muncul dari fenomena yang terjadi di lingkungan sekitar kita. Seperti ide yang dimiliki oleh para pengusaha di Rusia ini. Dalam rangka menyambut Hari Perempuan Internasional, banyak yang menawarkan jasa menyewakan buket bunga mawar dan kado mewah untuk para wanita di Moskow.

Sistemnya ternyata mudah saja. Seperti yang dilansir oleh odditycentral.com, jadi para wanita yang ingin bisa foto cantik atau pamer fotonya di media sosial dengan bunga-bunga dan kado mewah bisa menyewa buket bunga melalui penyedia jasa persewaannya di media sosial. Nanti buket bunga dan kado akan dikirim dan bisa digunakan selama 10 menit untuk foto-foto cantik sesuai dengan keinginan.

Foto: copyright odditycentral.com

Salah satu iklan yang disebarkan di media sosial menyebutkan, "Kalau kamu atau tempatmu tak punya cukup uang untuk membeli banyak bunga di Hari Perempuan, tapi ingin membuat semua temanmu terkesan dengan foto-foto mewahmu, kami punya buket yang berisi 101 bunga mawar khusus untukmu. Kamu akan mengantarnya di depan pintu rumahmu dan kamu punya waktu 10 menit untuk berfoto sesuka hatimu."

Foto: copyright odditycentral.com

Eugene, seorang pria muda yang mengklaim dirinya sebagai pelopor jasa itu menceritakan pada Afisha Daily bahwa ide itu muncul setelah meliat tiga gadis di sebuah kafe foto selfie dengan sebuket bunga mawar. Tadinya ia tak menyangka kalau bisnis itu akan populer dan nyatanya ia menerima banyak masukan positif. Selain menyewakan buket bunga mawar, Eugene juga menawarkan jasa pada para klien lajangnya untuk berfoto dengan model pria. Jadi nanti fotonya seolah-olah lagi sama pacar, cuma syaratnya wajah model pria itu nggak boleh kelihatan. Intinya sih biar bisa dapat foto yang kalau dipamerin atau diunggah di media sosial bisa bikin orang lain iri atau terkesan. Ada-ada saja, ya.

Foto: copyright odditycentral.com

Lalu berapa harga sewa bunga dan barang-barang mahal tersebut? Harganya bervariasi. Untuk sebuah buket yang berisi 101 bunga mawar disewakan dengan harga 800-1.000 ruble atau sekitar 183 ribu-229 ribu rupiah per 10 menit. Dan barang-barang mahal seperti tas dari merek Gucci, Dolce & Gabbana, Chanel, Guess, Armani atau Tiffany & Co disewakan dengan harga 300 ruble (sekitar 68 ribu rupiah). Demi bisa foto cantik, mengeluarkan uang untuk menyewa bunga atau barang mahal tampaknya bukan hal yang memberatkan ya.

Foto: copyright odditycentral.com

Sementara itu, Eugene juga berencana untuk melanjutkan bisnis itu sekalipun sudah lewat Hari Perempuan Internasional. Selama ada permintaan, maka ia menyediakan.

Reaksi atas maraknya bisnis ini sangat beragam. Ada yang menganggap menguntungkan karena bisa bikin populer. Tapi ada juga yang merasa hal ini bisa merugikan para wanita yang berfoto dengan buket bunga yang memang ia dapat dari orang terkasihnya, nanti dikira ia foto sama bunga sewaan, kan bikin keki. Kalau kamu sendiri, tertarik nggak buat mencoba menyewa bunga dan kado mewah untuk foto cantik dan dipamerin di media sosial?



(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading