Mau memasak masakan yang enak, menggugah selera dan bikin nagih? Kamu bisa memanfaatkan hati dan ampela ayam sebagai bahan masakan yang enak. Selain sangat gurih saat dimasak dengan cara digoreng dengan bumbu ketumbar, hati ampela bisa menjadi sajian nikmat saat dimasak dengan bumbu kecap. Berikut adalah resep hati ampela bumbu kecap yang enak dan pedas manis. Bahan
- 1/4 kg hati ampela
- Kecap manis (secukupnya)
- Daun jeruk (secukupnya)
- 5 cm lengkuas (memarkan)
- 3 cm jahe (memarkan)
- Minyak goreng (secukupnya)
Bumbu
- 4 siung bawang putih (memarkan, cincang halus)
- 5 siung bawang merah (memarkan, cincang halus)
- 10 buah cabai rawit (iris kecil-kecil)
- 3 buah cabai merah besar (buang isi, iris kecil-kecil)
- Merica (secukupnya, haluskan)
- Garam (secukupnya)
- Gula (secukupnya)
- Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
Cara Membuat
Advertisement
- Cuci bersih hati dan ampela hingga bersih. Potong kecil-kecil atau menjadi dua lalu goreng hingga matang. Tiriskan dan sisihkan sebentar.
- Panaskan sedikit minyak lalu tumis bumbu hingga harum.
- Masukkan jahe, lengkuas dan hati ampela yang telah digoreng. Aduk rata. Jangan lupa tambahkan daun jeruk.
- Tambahkan kecap manis, garam, gula dan kaldu ayam bubuk secukupnya.
- Masak hati ampela hingga matang dan bumbu meresap. Tambahkan sedikit air agar bumbu meresap lebih baik.
- Segera angkat dan sajikan jika hati ampela bumbu kecap pedas manis sudah matang.
Ladies, itulah resep hati ampela bumbu kecap yang enak dan menggugah selera. Gimana, resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka ya
- Resep Chicken Wings Teriyaki
- Resep Pepes Usus Ayam
- Resep Fillet Ayam Lada Hitam
- Resep Sambal Goreng Kentang Ati
- Resep Sop Ceker Ayam Gurih Sedap Menggugah Selera
(vem/mim)