Ladies, sempol memang tengah jadi hits beberapa waktu belakangan ini. Sempol jadi makanan yang diburu banyak orang. Semakin lama orang-orang juga bereksperimen dengan resep sempol mereka. Kali ini Vemale akan coba hadirkan satu resep sempol jamur yang renyah untukmu.
Bahan:
- 250 gram tepung sagu
- 5 sdm tepung terigu
- 5 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- garam, lada, dan penyedap secukupnya
- 1 batang daun bawang
- 100 gram jamur kuping
- 1 butir telur
- air secukupnya
Cara Membuat:
- Goreng bawang merah dan putih lalu haluskan.
- Campur sagu dan terigu, masukkan bawang yang sudah dihaluskan.
- Tambahkan garam, lada, dan penyedap.
- Aduk rata lalu masukkan daun bawang dan jamur kuping yang sudah dirajang.
- Tambahkan air secukupnya dan koreksi rasa.
- Ambil sedikit adonan lalu lilitkan pada tusuk sate.
- Rebus lilitan sempol dalam air hingga matang lalu angkat dan tiriskan.
- Panaskan minyak dan goreng sebentar sempol.
- Angkat dan tiriskan lalu masukkan dalam kocokan telur.
- Goreng kembali sempol, angkat dan sajikan.
Voila, sempol siap disajikan bersama dengan saus kesukaan. Selamat mencoba.
Advertisement