Sukses

Lifestyle

7 Cara Sederhana (dan Hemat) Membahagiakan Suami Tercinta

Disadari atau tidak, ternyata pria tidak terlalu rumit untuk dimengerti. Saat sudah menjadi suami, ia akan berusaha untuk kerja keras menafkahi keluarga. Dan ketika pulang yang ia butuhkan adalah tempat yang nyaman juga istri yang menyambut dengan kehangatan.

Untuk membahagiakan suami pun bisa dilakukan dengan cara-cara yang sederhana. Bahkan tak harus keluar banyak uang untuk membahagiakan hati suami. Berikut sejumlah cara yang bisa kamu pilih untuk membuat hati suami tercinta lebih bahagia dan pastinya makin sayang sama kamu.

    Masak Makanan Kesukaannya

    Tak perlu pergi ke restoran mewah untuk makan romantis bareng suami. Buatkan saja makanan kesukaannya di rumah. Bisa lebih hemat dan pastinya sehat karena bahan-bahannya kita pilih sendiri. Bahkan sudah ada banyak bukti yang membenarkan soal hati pria itu gampang ditaklukkan lewat perutnya (makanan).

    Beri Kejutan di Hari Tak Terduga

    Tak harus barang atau hadiah yang mahal. Sesuatu yang sederhana sudah bisa dijadikan kejutan. Di hari tak terduga (tak harus menunggu hari istimewa) beri ia kejutan manis. Cara ini bisa jadi cara untuk mengungkapkan kalau kamu menaruh perhatian yang besar padanya.

    Menawarkan Bantuan

    Suami kelihatan stres dan kesulitan dalam menyelesaikan pekerjaannya? Coba tawarkan bantuan. Tapi tak perlu memaksa juga. Tawaran bantuanmu sekecil apapun bisa sangat berarti di hati suami.

    Panggil Ia dengan Sebutan Sayang

    Sebutan sayang atau nama panggilan yang khusus ditujukan pada suami bisa terdengar sangat manis di telinga suami. Hal ini juga bisa membuat hubungan dan komunikasi makin terasa intim serta dekat.

    Ciuman "Good Morning"

    Awali hari dengan cara yang romantis. Ciuman singkat di pagi hari bisa membuat suasana hati jadi terasa lebih baik. Suami pun pastinya nggak akan menolak ciuman dari istrinya di pagi hari.

    Ciuman "Good Night"

    Kalau pagi hari sudah diawali dengan ciuman, malam harinya juga perlu ditutup dengan sebuah ciuman juga. Saat akan tidur atau beristirahat, buat suasana lebih nyaman dengan mengawalinya menggunakan sebuah ciuman hangat.

    Beri Pijatan

    Rasa lelah dan pegal bisa langsung sirna dengan sebuah pijatan lembut. Saat suami sudah kelihatan capek setelah seharian kerja, coba dekati dia dan tawarkan pijatan yang menenangkan. Selain bisa bikin hati suami bahagia, keintiman pun bisa makin meningkat.



Itu tadi tips-tips sederhana untuk membahagiakan hati suami. Atau mungkin kamu punya cara sendiri untuk bisa membuat hati suami bahagia? Share your tips with us :)



(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading