Jatuh cinta memang bisa mengubah seseorang, termasuk mengubah yang biasanya cuek berubah menjadi ingin tahu. Sebenarnya tidak ada yang salah jika kamu ingin tahu, apalagi jika hal tersebut berhubungan dengan orang yang kamu sayangi. Sayangnya jika hal ini dilakukan terus menerus dapat berbahaya bagi kesehatan jiwa. Stalking pun tidak harus dilakukan untuk mencari tahu tentang kehidupan pasangan tapi juga kehidupan orang lain.
Ladies, berikut adalah tanda jika kamu sudah menjadi seorang stalker. Yuk, simak penjelasannya sebagai berikut.
- Selalu membuka akun media sosialnya, mulai dari facebook, twitter, bahkan instagramnya. Tidak hanya itu, teman-temannya pun bisa menjadi korban stalking kamu.
- Membuat 'kebetulan' seolah kamu dan dia tidak sengaja bertemu.
- Setiap ada kesempatan kamu selalu mengecek telpon masuk dan keluar di handphone si dia.
- Tanpa segan kamu akan memeriksa isi pesan handphone pasanganmu.
- Sibuk mencari tahu keadaannya dengan mengirim pesan dan telpon.
- Kamu merasa apa yang dia sukai layak disukai, pun sebaliknya
- Kamu berusaha menjadi teman orang-orang di sekitarnya, sehingga kamu dapat mencari tahu tentangnya.
- Kamu rela melakukan apapun agar dapat bersamanya.
- Merasa cemburu saat dia lebih perhatian kepada orang lain. Tidak peduli meskipun orang tersebut adalah keluarganya.
- Sibuk mencari perhatian, dengan terlihat menyedihkan bahkan kamu rela pura-pura sakit hanya untuk mendapatkan perhatiannya.
- Berbuat sesuatu yang sebenarnya tidak kamu sukai tapi demi mendapat perhatiannya kamu rela melakukannya.
- Berusaha tahu kesibukannya.
- Mengingat semua tanggal penting baginya.
- Selalu berusaha terlibat pembicaraan tentangnya.
- Meskipun kamu tidak mefollow semua akun media sosialnya kamu tahu nama akun media sosialnya.
- Kamu tahu apa yang menjadi kebiasaannya, termasuk detail sederhana seperti apa yang dia lakukan saat bangun tidur.
- Saat dia membagikan hal baru di akun media sosialnya maka kamu akan segera mencari tahu.
- Gelisah saat dalam satu hari kamu tidak melihat update di akun media sosialnya.
Bagaimana Ladies, adakah kamu termasuk di 18 tanda di atas. Ingin tahu boleh saja, tapi membuang waktu hanya demi menjadi stalker? BIG NO. Jika ada yang ingin kamu tahu sebaiknya sampaikan kepada yang bersangkutan. Selamat hari ini.
Advertisement
- Berapa Sih Beda Usia Ideal Agar Hubungan Langgeng & Harmonis?
- Ssst, Jangan Lakukan Hal Ini Setelah Bertengkar Dengan Pasangan
- Brondong Atau Om-Om? Beda Usia Kalian Bisa Prediksi Perceraian!
- Untuk Mengobati Patah Hati, Belajarlah Jatuh Cinta Lagi
- Meski Tak Setampan Pangeran, Kamu Membuatku Nyaman dan Itu Cukup