Sukses

Lifestyle

Dia Juga Ingin Dimengerti, 9 Hal Ini Sering Disembunyikan Suami

Meski dia cinta padamu dan menerimamu apa adanya, namun terkadang ia juga ingin kamu lebih mengerti dirinya. Tidak hanya kamu saja yang ingin dimengerti, dia pun punya keinginan mendalam dan seringkali tak pernah dikatakan padamu. Dan beberapa hal inilah yang sering disembunyikannya.

America's Love and Marriage Experts mencoba melakukan riset di 53 negara dan menanyakan hal-hal penting apa yang tak pernah dikatakan suami kepada istrinya dan ternyata inilah yang dikatakan para suami.

1. Terkadang, ada saatnya aku ingin menghabiskan waktu sendirian. Dia juga butuh "me time" entah itu kelar bersama teman-temannya atau hanya menghabiskan waktu sendiri tanpa diganggu. Bukan dia tak sayang anak dan istri, dia hanya butuh istirahat.

2. Aku harap kamu lebih perhatian padaku dari pada anak-anak. Pernah sadar bahwa sebenarnya kamu telah "mencampakkan" suami karena lebih mementingkan anak? Kasih sayangmu sepertinya hanya untuk anak. Dia pun bisa cemburu, bahkan pada anak kalian sendiri. Coba bagi perhatianmu lebih adil deh ladies.

3. Meski tak mengatakannya, sebenarnya aku tak suka kamu tambah gemuk. Setiap suami juga ingin merasa bangga dengan penampilan istrinya. Dari penampilan juga, suami bisa berpaling dari istri, mencari yang lebih cantik dan seksi. Mulai sekarang lebih perhatian dengan penampilan dan berat badanmu ya.

4. Aku harap kamu bilang cinta padaku lebih sering. Hanya karena tahu kalau kalian saling cinta bukan berarti kamu tak perlu lagi bilang "Aku cinta kamu". Justru kalimat inilah yang dia harapkan keluar dari mulutmu. Ini adalah bentuk nyata cinta baginya.

5. Bicaralah terus terang dan jelas. Pria adalah makhluk seringkali sulit mengenali emosi dan kurang peka. Daripada kamu bilang "Iya" yang sebenarnya bermakna "Tidak", lebih baik bulang "Tidak" karena memang kamu ingin bilang "Tidak". Jangan berbelit-belit.

6. Aku khawatir tak bisa memuaskanmu di ranjang ketika aku semakin tua. Hal ini umum, ia sadar bahwa usia bisa mengurangi performanya saat bercinta. Ia tak ingin terlihat lemah di depanmu, terutama masalah yang satu ini.

7. Caramu mengkritik dan terus menyalahkan membuatku merasa lebih buruk. Setiap orang pasti melakukan kesalahan, tapi bukan berarti kamu bisa berlagak lebih baik darinya. Bukan itu yang dia inginkan.

8. Aku juga ingin kamu puji, ingin dihargai dan diakui sebagai suami yang bisa diandalkan dan bisa memimpin keluarga. Sebagai istri, kamu seharusnya membuat harinya lebih baik setiap hari.

9. Aku ingin kamu memelukku, menenangkanku, berbagi cerita masalahku dan lebih intim denganmu. Setelah lelah bekerja, ia pun ingin merasa dijunjung tinggi. Ia ingin mendapatkan belaian lembut dan sikap tak-apa-ada-aku-di-sini darimu.

Pernah coba bertanya hal-hal ini pada suami? Ia mungkin tak pernah mengatakannya padamu. Tapi percayalah, bahwa kebanyakan suami pasti pernah merasakan hal ini. 

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading